Resmi Diperkenalkan, LG X Power 2 Usung Baterai Lebih Jumbo

REKOMENDASI
ARTIKEL TERKAIT

Telset.id, Jakarta – LG baru saja memperkenalkan smartphone terbarunya LG X Power 2. Suksesor dari seri LG X Power ini mengusung desain lebih besar, baterai yang lebih kuat serta berbagai peningkatan lainnya dibanding seri pendahulunya.

Meski sudah diperkenalkan, LG sendiri baru akan memamerkan LG X Power 2 di ajang MWC 2017 yang diadakan di Barcelona, Spanyol pada akhir bulan Februari ini.

LG X Power 2 sendiri memiliki ukuran dimensi 154.7 x 78.1 x 8.4mm dengan berat 164 gram serta mengusung layar berukuran 5.5 inch dengan resolusi HD (720p) yang lebih besar daripada seri sebelumnya yang hanya berukuran 5.3 inch saja.

[Baca juga: Review LG X Power: Bertenaga dengan Baterai Jumbo]

Pindah ke bagian dapur pacunya, LG X Power2 akan ditenagai dengan prosesor Octa-core 1.5GHz yang didukung dengan adanya dua pilihan RAM yakni 1.5GB dan 2GB, memori internal 16GB serta baterai berkapasitas jumbo yakni 4,500 mAh yang sudah mendukung fitur Fast Charging. Mengejutkannya lagi, LG X Power2 ini sudah berjalan di atas Android 7.0 Nougat.

Untuk urusan kamera, LG X Power2 memiliki kamera utama berukuran 13MP dan 5MP untuk kamera depan. Kedua kamera tersebut sudah memiliki LED Flash dan khusus untuk kamera depan, sudah mendukung fitur wide angle yang pastinya patut diapresiasi oleh pencinta selfie atau swafoto.

[Baca juga: Ini Dia Bocoran Wujud Asli dari LG G6]

Smartphone ini sendiri akan segera dirilis secara serentak di wilayah Amerika Latin, Amerika Serikat, Asia, Eropa dan wilayah lainnya pada bulan Maret mendatang. Untuk harganya, LG masih belum mau mengumumkannya, namun kemungkinan LG akan mengungkapnya di ajang MWC 2017 nanti. (FHP/HBS)

SourceLG

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

ARTIKEL TEKINI
HARGA DAN SPESIFIKASI