Ingin Punya Quick Ball Ala MIUI di Android? Begini Caranya!

REKOMENDASI
ARTIKEL TERKAIT

Telset.id – Anda yang punya Xiaomi atau sekedar penggemar jajaran smartphone yang dikeluarkan oleh perusahaan China ini, mungkin sudah tahu dengan kehadiran Quick Ball pada MIUI 8 kan? Nah dengan adanya fitur ini, para pengguna Xiaomi akan dengan mudah menggunakan beberapa pengaturan standar seperti screenshot, Back, Recent Apps, dan lainnya hanya dengan menekan Quick Ball yang muncul di layar mirip seperti Assistive Touch yang ada pada iPhone.

Tentu pengguna non-Xiaomi menginginkan fitur ini hadir pada smartphone Android kesayangannya kan? Tenang karena sebenarnya fitur Quick Ball juga bisa digunakan pada smartphone selain Xiaomi kok. Untuk itu, kami akan memberikan trik untuk menghadirkan Quick Ball ala Xiaomi di Android dengan mudah. Ingin tahu seperti apa caranya? Yuk simak!

  • Langkah pertama adalah Anda harus download aplikasi bernama Zone AssistiveTouch yang tersedia di Google Play Store.
  • Kemudian, jalankan aplikasinya dan aktifkan aplikasi ini untuk menghadirkan QuickBall ala MIUI 8 dengan menekan tombol Enable Zone AssistiveTouch. Selanjutnya, tekan tombol Accessibility untuk mengaktifkan fitur ini pada pengaturan Accessibility dengan mengubah toggle ke posisi On.
  • Setelah aktif, Anda bisa menyesuaikan pengaturan yang ada pada QuickBall dengan menekan pengaturan tersebut dan menggantinya dengan pengaturan yang lain.
  • Tak hanya itu saja, Anda pun bisa mengubah ukuran dari tombol Quick Ball dan penyesuaian yang lainnya dengan mudah.
  • Selanjutnya Anda hanya harus memanfaatkan Quick Ball tersebut ketika sedang melakukan aktivitas menggunakan smartphone Android kesayangan.

Selesai! Mulai dari sekarang Anda sudah bisa merasakan sensasi menggunakan Quick Ball ala Xiaomi dengan mudah. Selamat mecobanya ya! (FHP/MS)

ARTIKEL TEKINI
HARGA DAN SPESIFIKASI