Ingin Punya Perusahaan Seperti Apple? Begini Caranya

REKOMENDASI
ARTIKEL TERKAIT

Telset.id – Di tahun ini banyak sekali merk smartphone yang meluncurkan seri-seri smartphone andalannya dengan berbagai keunggulan. Selain mengandalkan fitur atau teknologi mutakhir yang menjadi daya pikat bagi para konsumen, jajaran merk smartphone ini juga mulai “berperang harga” untuk menarik hati konsumen.

Pertanyaannya sekarang adalah, bagaimana merk smartphone tersebut bisa menentukan harga yang sejalan dengan teknologi atau fitur yang ditawarkan. Sehingga mereka juga dapat meraup keuntungan untuk membangun usahanya.

Memang tidak gampang menjalankan perusahaan pembuat smartphone, karena Anda harus memikirkan biarya R&D, ongkos produksi, biaya marketing dan promosi, pemasaran, dll. Semua itu membutuhkan biaya yang tidak sedikit. Sangat rumit bukan.

Tapi jika Anda tetap penasaran bagaimana rasanya perusahaan seperti Samsung atau Apple memproduksi perangkat sampai menjualnya, Anda bisa melakukannya dengan mudah, dan gratis!

Well, tentu saja untuk melakukannya bukan di dunia nyata, tapi bisa lewat aplikasi game simulasi bernama Smartphone Tycoon. Ya, setidaknya Anda bisa merasakan sensasi jadi pemilik merk smartphone sekelas Samsung, bukan.

Nah, penasaran ingin tahu seperti apa caranya? Yuk simak!

  • Pertama yang harus dilakukan adalah dengan install aplikasi Smartphone Tycoon yang telah tersedia di Google Play Store.
  • Jika sudah, jalankan game-nya dan tekan tombol New Game.
  • Masukkan terlebih dahulu nama perusahaan smartphone sesuai keinginan Anda, kemudian tekan tombol Play.

  • Tekan layar di bagian mana saja, dan pilih Employees untuk merekrut pegawai bagi perusahaan smartphone buatan Anda.
  • Lalu, pilih karyawan dengan menekan tombol Approve.
  • Selanjutnya, tekan layar dimana saja, lalu pilih Create Smartphone.

  • Masukkan nama smartphone sesuai keinginan, dan tekan tombol panah di kanan bawah layar untuk melanjutkan.

  • Sekarang, desain dan rancang spesifikasi smartphone sesuai keinginan Anda.
  • Jika sudah, tentukan harga smartphone Anda dan tekan tombol Create Smartphone. Tunggu beberapa saat sampai bagian Preparing mencapai 100%.

  • Selanjutnya, tentukan berapa unit smartphone yang ingin Anda buat. Perlu diingat, makin banyak unit yang dibuat, makin berkurang modal awal Anda.

  • Nantinya, akan muncul review atau penilaian dari para reviewers tentang smartphone buatan Anda.

  • Lalu, tekan pada layar kembali dan pilih Marketing. Pilih sarana iklan sesuai kondisi keuangan Anda untuk meningkatkan fans dari merk smartphone Anda.

  • Ketika penjualan sudah selesai, tekan pada layar dan lihat Smartphone. Berapa unit yang berhasil dijual dan berapa uang yang berhasil Anda dapatkan.
  • Anda juga dapat meningkatkan desain serta spesifikasi dari smartphone dengan menekan tombol Research di bagian kanan bawah smartphone.

  • Selain itu, Anda juga dapat membuat sistem operasi sendiri dengan menekan tombol OS di kiri bawah layar.

Menarik untuk dicoba kan? Jadi Anda bisa mengetahui bagaimana rasanya menjadi pemimpin perusahaan smartphone dan berusaha untuk menarik minat pelanggan. (FHP)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini


ARTIKEL TEKINI
HARGA DAN SPESIFIKASI