1. Buat Resume yang Tepat
Hal pertama yang harus dilakukan adalah dengan membuat resume yang tepat. Menurut Director of Growth di OpenListings.com, Kevin Miller, para pelamar harus menonjolkan hal-hal yang tepat pada resume lamaran.
Pria yang sebelumnya bekerja di divisi penjualan Google AdWords, tersebut mengatakan bahwa Anda tidak perlu menulis hal yang bertele-tele dalam menulis resume. Tekankan resume Anda untuk menulis pengalaman bekerja dan magang di sebuah perusahaan tertentu.