Telset.id, Jakarta – HTC One M10 dikabarkan akan hadir dengan 3 pilihan memori internal. Rumor yang beredar HTC One M10 akan diperkenalkan di London tanggal 11 April 2016. Andaikan saja benar, maka kelahirannya bisa jadi akan membawa angin segar bagi persaingan Smartphone
HTC One M10 atau HTC Perfume ini dikabarkan akan hadir dengan 3 pilihan memori internal diantaranya 16GB, 32GB, dan 64GB. Varian 64 GB akan menjadi varian termahal dari HTC One M10 sedangkan varian 16GB akan menjadi versi termurahnya.
Rumor tentang spesifikasi HTC One M10 akan menggunakan dapur pacu yang berbeda-beda ada yang menggunakan Mediatek dan ada juga yang menggunakan Qualcomm Snapdragon 820. Jadi siap-siap saja, Indonesia akan kebagian chipset yang mana.
HTC One M10 membawa layar berukuran 5.1 Inches beresolusi Quad HD dengan panel layar berteknologi AMOLED. Memiliki RAM berkapasitas 4GB yang juga dibawa oleh Galaxy S7 dan LG G5. Sudah mendukung kemampuan kamera yang memiliki Ultrapixel, resolusi kamera belakangnya sendiri 12MP dan kamera depannnya 5MP.
HTC One M10 akan berjalan disistem operasi Android Marshmallow yang juga akan mendukung fitur sensor sidik.So! kita tunggu saja berita selanjutnya apakah HTC One M!0 ini akan diperkenalkan juga di Indonesia? (MS)