Telset.id, Jakarta – Google Pixel 2 dan Pixel 2 XL menjadi salah satu kandidat kuat menyandang predikat smartphone terbaik di tahun ini. Selain menawarkan kamera yang jempolan, kedua perangkat ini juga mengusung jeroan yang gahar sebagai flagship yang diandalkan Google untuk bersaing dengan iPhone X atupun Galaxy Note 8.
Duo Pixel 2 ini ternyata juga membuat tim dari iFixit penasaran ingin membedahnya, untuk mengetahui seberapa sulit perangkat ini dibongkar kalau mengalami kerusakan. Karena memiliki sertifikasi IP67 yang membuat kedap air, perangkat ini diperkirakan akan sulit dibongkar seperti smartphone kedap air pada umumnya yang sangat terutup rapat.
Maka tak heran, saat tim iFixit mencoba untuk memisahkan penutup belakang dari perangat, mereka menemui kesulitan karena perekat anti air yang digunakan di Pixel 2 sangat keras untuk dibuka.
[Baca juga: Google Pixel 2 akan Terima Update Android 8.1 Oreo]
Setelah terbuka, hal pertama yang terlihat adalah lempengan tembaga yang melapisi bagian dalam perangkat. Di atas lempengan tersebut, terdapat beberapa kabel yang terhubung dengan kamera dan pemindai sidik jari yang berada di bagian belakang.
Selanjutnya tim iFixit menemukan baterai sebesar 3.520mAh buatan LG. Setelah mencopot baterai yang seharusnya tidan boleh dicabut, tim iFixit membongkar papan PCB dari Pixel 2 XL. Mereka kemudian mengangkat kamera yang dipakai oleh Google di ponsel ini.
Google lebih memilih kamera dengan teknologi dual pixel yang memiliki aperture f/1.8, ketimbang menggunakan konfigurasi kamera ganda. Namun pilihan ini rupanya tepat, dengan membawa Pixel 2 XL sebagai smartphone dengan kamera terbaik saat ini.
Pembongkaran masih berlanjut, kali ini di bagian kedua sisi perangakat Pixel 2 XL, ditemui sebuah alat bertekstur seperti jeli. komponen tersebut berfungsi untuk mengaktifkan fitur “meremas” atau squeeze yang ada di Pixel 2. Teknologi ini mirip dengan kemampuan remasan milik HTC U11.
[Baca juga: Google Pixel 2 Belum Masuk Lapak Google Store Indonesia]
Lalu, pembongkaran sampai di bagian utama, yakni prosesor yang menjadi otak dari perangkat tersebut. Pixel 2 menggunakan prosesor terbaru dari Qualcomm, yakni Snapdragon 835. Ada satu hal lain yang membuat Pixel 2 XL lebih kencang dari perangkat lainnya adalah ditanamkannya RAM DDR4 sebesar 4GB.
Pada akhirnya, seluruh komponen berhasil dilepas. Tim iFixit memberikan skor perbaikan sebesar 6/10 untuk Pixel 2 XL. Hal ini wajar dikarenakan perangkat ini memang didesain mampu bertahan dari air dan juga debu. [NC/HBS]