Bukan Indonesia, Ini Negara Pertama yang Dapat Oppo R11

Telset.id, Jakarta – Jagoan Oppo yang pertama kali membawa kamera ganda di bagian belakang, Oppo R11 dikabarkan akan segera diperkenakan di luar China. Pertanyaannya, negara mana yang beruntung kedatangan smartphone dengan prosesor octa-core Snapdrahon 660 itu?

Kalau Anda menjawab Indonesia, berarti tebakan Anda salah. Yup, karena Taiwan yang kemungkinan besar akan menjadi destinasi berikutnya dari Oppo R11. Hal ini dipastikan dengan sebuah postingan di situs media sosial penuh leakster, Weibo. Oppo R11 disebutkan akan diperkenalkan di negara tersebut pada 21 Juni mendatang. Demikian seperti dilansir dari The Android Soul.

Bagaimana dengan harganya? R11 akan dilepas lebih mahal daripada versi China. Karena menurut informasi akan dibanderol USD 525 atau sekitar Rp 7 juta, atau berbeda Rp 1,2 jutaan dari versi China yang dipatok seharga USD 440 atau Rp 5,8 jutaan.

Oppo R11 sendiri membawa dual-camera dengan masing-masing beresolusi 20MP dan 16MP. Untuk kamera depannya, R11 memiliki kamera beresolusi 20MP. Selain menggunakan Snapdragon 660, R11 juga menggunakan RAM 4GB, memori internal 64GB, baterai berkapasitas 3,000 mAh dan sudah berjalan di atas Android 7.1.1 Nougat. (FHP/HBS)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

ARTIKEL TERKAIT

REKOMENDASI
ARTIKEL TEKINI
HARGA DAN SPESIFIKASI