Vivo X100 akan Punya Kamera Periskop 100MM Beresolusi 64MP

REKOMENDASI
ARTIKEL TERKAIT

Telset.id, Jakarta – Informasi beberapa waktu lalu mengungkapkan Vivo sedang mengerjakan HP terbaru yang bernama X100, dan saat ini perangkat akan memiliki spesifikasi kamera periskop berteknologi tinggi.

Bocoran spesifikasi dari kamera periskop Vivo X100 ini datang dari leaker terkenal, Digital Chat Station. Leaker ini mengungkapkan bahwa smartphone Vivo terbaru ini akan menawarkan para pengguna sensor kamera 64MP dengan lensa periskop.

Leaker ini mengatakan bahwa HP Vivo kamera terbaik ini akan memiliki lensa periskop dengan sensor 100mm yang punya aperterue f/2.5, yang mana ini ditujukan untuk memotret dalam kondisi cahaya redup atau lowlight.

BACA JUGA:

Selain itu, leaker ini juga membocorkan bahwa ponsel tersebut akan memiliki sensor Omnivision OV64B beresolusi 64MP 1/2″ dengan piksel asli 0,7µm, yang punya dukungan untuk binning 4-in-1.

Seperti yang dikutip Telset dari Gizmochina, perusahaan asal China ini juga akan bekerja sama dengan Zeiss, dan akan menggunakan lensa Vario-Appo-Sonnar di smartphone tersebut.

Sementara itu, sensor kamera utama di perangkat ini diharapkan menggunakan sensor khusus buatan Sony, yang mana sensor ini kemungkinan besar adalah kamera beresolusi 53MP 1/1,43″.

Di sisi lain, Vivo X100 sendiri akan memiliki tiga varian, yang terdiri dari Vivo X100 standar, Vivo X100 Pro, dan Vivo X100 Pro+. Varian standar dan Pro diperkiarakan akan diluncurkan pada bulan November tahun ini.

Sedangkan, model kelas atas, yakni Vivo X100 Pro+, akan diluncurkan di waktu yang berbeda. Perangkat ini diprediksikan akan diluncurkan oleh Vivo pada awal tahun depan, tepatnya 2024.

BACA JUGA:

Menariknya, ada juga kemungkinan bahwa seri HP Vivo terbaru ini menggunakan chip ISP Vivo V3 berteknologi 6nm bersama dengan Zeiss T* coating technology.

 

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini


ARTIKEL TEKINI
HARGA DAN SPESIFIKASI