Vivo V25 5G Mulai Penjualan Pertama, Banyak Promo

REKOMENDASI
ARTIKEL TERKAIT
Table of contents

Telset.id, Jakarta – Setelah secara resmi meluncurkan Vivo V25 5G dan membuka program Pre-Order, Vivo mulai melakukan penjualan pertama untuk produk tersebut dengan berbagai promo menarik.

Berdasarkan keterangan resmi yang diterima pada Senin (19/9/2022), Vivo V25 5G dipasarkan dengan harga Rp 5.999.000 dan sudah tersedia di Vivo store, mitra e-commerce dan retail partner vivo di berbagai daerah di Indonesia. Sementera Vivo V25 Pro 5G masih masa Pre-Order (PO).

Vivo V25 hadir dengan konfigurasi kamera terdepan, desain yang stylish, kinerja yang kuat serta siap membawa konsumen pada pengalaman penggunaan smartphone yang lancar dan menyenangkan,” kata Yoga Samiaji selaku Senior Product Manager Vivo Indonesia.

Pada masa penjualan perdana HP 5G Vivo ini, digelar program Super Selling Day Vivo V25 dilakukan Vivo bekerja sama dengan Tokopedia. Acara ini dilakukan mulai dari tanggal 16 – 23 September 2022.

BACA JUGA: 

Penjualan Pertama Vivo V25

Konsumen yang melakukan pembelian Vivo V25 5G di Tokopedia di masa penjualan pertama, akan mendapat bonus berupa TWS Air senilai Rp 499.000.

Selain itu, konsumen juga berkesempatan mendapatkan benefit tambahan lain yang disediakan, seperti Gopay coin Rp 200.000, promo tukar tambah, atau promo cicilan tanpa kartu kredit.

Vivo dan Tokopedia juga memberikan promo gratis biaya ongkir maksimal Rp 20.000, untuk pengiriman pulau Jawa dan maksimal Rp 50.000 untuk pengiriman di luar pulau Jawa.

Pada sistem pembayaran, Vivo memberikan kemudahan cicilan bunga 0% dengan memanfaatkan layanan Home Credit Indonesia, Kredit Plus, AEON, Kredivo, dan Indodana.

Spesifikasi Vivo V25 5G

Vivo V25 memiliki dimensi 159.2 x 74.2 x 7.8 mm, dengan bobot 186 gram. Desainnya mengusung konsep Flat Frame Design yang bergaya minimalis yang menghadirkan kesan premium namun tetap sederhana saat digenggam.

Mengenai pilihan warnanya, HP Vivo terbaru ini tersedia dalam 2 pilihan, yaitu Aquamarine Blue dan Diamond Black. Layarnya juga lebih ringkas dengan bahan AMOLED berukuran 6,44 inci resolusi Full HD+ dan refresh rate 90Hz.

Vivo V25 5G

Dapur pacunya adalah MediaTek Dimensity 900, RAM 8 GB yang bisa ditambah 8 GB dengan fitur Extended RAM. Sementara kapasitas memorinya 256 GB, baterai 4500 mAh dan teknologi pengisian cepat 44W Flash Charge.

BACA JUGA: 

Spesifikasi kameranya tidak jauh berbeda dengan versi Pro, yang sama-sama menggunakan kamera utama 64 MP OIS Night Camera, 8 MP Super Wide-Angle Camera dan 2 MP Super Macro Camera.

Sedangkan kamera depannya berbeda, dimana seri ini memakai kamera depan 50 MP Eye Autofocus.

SPESIFIKASI VIVO V25 5G

  • Rilis: September 2022
  • Network: GSM/ HSPA/ LTE/ 5G
  • Layar: AMOLED 6.44 inci, Full HD+ dan refresh rate 90 Hz
  • OS: Android 12, Funtouch 12
  • Chipset: MediaTek MT6877 Dimensity 900 (6 nm)
  • CPU: Octa-core (2×2.4 GHz Cortex-A78 & 6×2.0 GHz Cortex-A55)
  • GPU: Mali-G68 MC4
  • RAM: 8 GB
  • Memori: 256 GB
  • Dimensi: 159.2 x 74.2 x 7.8 mm, 186 gram
  • Kamera Utama: 64 MP (wide) dengan OIS, 8 MP (ultrawide), 2 MP (macro)
  • Kamera Depan: 50 MP
  • Baterai: 4.500 mAh, 44 Flash Charge
  • NFC: No
  • Warna: Diamond Black, Aquamarine Blue
  • Harga: Rp 5.999.000.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

ARTIKEL TEKINI
HARGA DAN SPESIFIKASI