Unisoc Rilis Chipset T750 5G dengan Teknologi 6nm

Telset.id, JakartaUnisoc pabrikan chipset asal China yang sebelumnya bernama Spreadstrum saat ini telah resmi meluncurkan chip T750 5G, dengan teknologi 6nm.

Chipset baru Unisoc ini menghadirkan kemampuan konektivitas 5G berkecepatan tinggi dengan tingkat kestabilan yang lebih baik untuk para pengguna.

Unisoc T750 ini didasarkan pada platform seluler 5G generasi kedua dari perusahaan dan memiliki berbagai teknologi terbaru untuk menunjang kinerja smartphone.

BACA JUGA:

Dilansir Telset dari Gizmochina, prosesor baru ini merupakan upaya perusahaan untuk bersaing dengan MediaTek di pasar chip smartphone low-end. Salah satu fitur utamanya adalah dukungan jaringan penuh multi-mode 2G hingga 5G serta mode jaringan SA dan NSA.

Fitur tersebut membuat perangkat dapat terhubung ke berbagai jenis jaringan mulai dari 2G dan 3G yang lebih lama hingga jaringan 5G yang lebih baru. 

Selain itu, chip juga mendukung teknologi agregasi operator ganda dengan bandwidth 130MHz, yang membuatnya bisa terhubung ke dua jaringan 5G secara bersamaan. Ini membuat pengguna bisa menggunakan dua kartu SIM 5G bersamaan. 

Sementara itu, chipset 5G ini juga mendukung fungsi suara definisi tinggi VoNR ganda, yang membuat kartu SIM utama dan kartu SIM sekunder untuk mendukung panggilan suara berkualitas tinggi 5G secara bersamaan. Artinya, pengguna bisa menjelejahi internet sambil menelpon tanpa gangguan.

Chipset Unisoc T750 dibangun dengan teknologi EUV 6nm dan memiliki spesifikasi CPU 8 core dengan 2 Arm Cortex-A76, yang memungkinkannyamemiliki kinerja tinggi dengan konsumsi daya rendah. Platform ini juga mendukung RAM LPDDR4X dan penyimpanan UFS 3.1.

Sebagai pengukuran performa, Unisoc T750 memiliki skor yang hampir mendekati 350.000 dalam pengujian AnTuTU untuk menunjukan seberapa cepat kinerjanya.

BACA JUGA:

Untuk urusan multimedia, Unisoc T750 mengadopsi arsitektur ISP quad-core (2 master dan 2 slave) dan mesin pengolah gambar Vivimagic generasi keenam dari Unisoc, yang mendukung spesifikasi kamera hingga 64MP dan perekaman video hingga resolusi 2K.

Hal ini memungkinkan perangkat yang ditenagainya bisa menangkap gambar dan video yang lebih baik, dan bahkan dalam kondisi cahaya redup. Selain itu, chipset mendukung layar dengan resolusi Full HD+ serta kecepatan refresh tertinggi di 90Hz. [FY/HBS]

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Related Articles

HARGA DAN SPESIFIKASI
REKOMENDASI
ARTIKEL TEKINI