Unik! Penyedot Debu Xiaomi Bisa Putar Musik Spotify

REKOMENDASI
ARTIKEL TERKAIT

Telset.id, Jakarta  – Seperti yang mungkin Anda ketahui, Xiaomi membuat banyak produk berbeda selain smartphone. Sebagai contoh, robot penyedot debu Xiaomi yang bernama Mi Robot Vacuum.

Robot penyedot debu Xiaomi bahkan berharga lebih murah ketimbang produk serupa yang banyak beredar di pasaran.

Bentuknya pun bisa dimodifikasi sehingga memberikan keuntungan lain kepada penggunanya, seperti dapat digunakan untuk mendengarkan musik misalnya.

{Baca juga: 24 Juta Orang Indonesia Gunakan OS MIUI Tiap Bulannya}

Baru-baru ini, seperti dilansir Ubergizmo, seorang pria bernama Eddie Zhang berhasil mendengarkan lagu-lagu di Spotify melalui robot penyedot debu buatan Xiaomi.

Zhang dapat melakukannya dengan menggunakan klien Spotify open-source yang telah dimodifikasi, yakni Raspotify. Ia kemudian menginstalnya di Raspbian, sebuah OS berbasis Debian untuk Raspberry Pi.

Seperti dikutip Telset.id, Jumat (13/09/2019), meski alat tersebut bisa memutarkan lagu untuk Zhang, tapi fungsinya masih belum sempurna. Tapi, apabila Anda tertarik dan penasaran untuk melakukan hal serupa, Anda bisa mengikuti panduan yang diunggah Zhang di situs pribadinya.

{Baca juga: Hands-on Black Shark 2 Pro: Jagoan Gaming Paling “Ngegas”}

Namun, ia menghimbau kalau semua risiko menjadi tanggung jawab pribadi masing-masing. Mi Robot Vacuum, demikian namanya, hadir guna membantu pengguna dalam menghemat waktu dan energi saat membersihkan rumah. Ia sangat cerdas dan efisien dalam mendeteksi keadaan rumah.

Sumber: Ubergizmo

1 KOMENTAR

Komentar ditutup.

ARTIKEL TEKINI
HARGA DAN SPESIFIKASI