Unggul Dalam Desain, LG Borong 20 Penghargaan Red Dot Design Awards

REKOMENDASI
ARTIKEL TERKAIT

Telset.id, Jakarta  –  Pabrikan asal Korea Selatan ini baru saja memenangi pengakuan atas desain produknya dari Red Dot Awards yang merupakan salah satu dari tiga besar penghargaan desain paling berpengaruh di dunia.

Tak tanggung-tanggung, 20 penghargaan Red Dot Awards menjadi milik LG di tahun ini sebagai penghargaan atas keunggulan desain dari berbagai produk LG.

“Mendapat pengakuan dari sebuah organisasi yang dihormati luas di industri merupakan sebuah kehormatan sekaligus representasi kepemimpinan LG dalam desain,” ujar Noh Chang-ho, Vice President yang sekaligus mengepalai bagian desain LG Electronics.

Pencapaian besar ini semakin menjadi istimewa, menurutnya, karena dua diantara penghargaan tersebut merupakan penghargaan tertinggi yang diberikan Red Dot yaitu Best of The Best Red Dot Awards. Kedua produk LG yang memenangi penghargaan puncak ini yaitu LG Signature OLED TV W dan lemari es LG InstaView Door-in-Door.

Berpusat di Essen, Jerman, Red Dot memiliki panel internasional yang bertugas untuk memberikan penilaian yang menitikberatkan pada desain produk. Pada setiap tahunnya, panel Red Dot merilis hasil evaluasi desain dari ribuan produk yang diperkenalkan berbagai pabrikan dalam bentuk penghargaan Red Dot Design Awards.

Reputasi penilaian dari panel internasional yang bekerja independen dan konsistensinya dalam penyelenggaraan membuat reputasi Red Dot Design Awards menjadi ajang bergengsi. Bahkan, seiring waktu menjadi semacam tolok ukur keunggulan desain bersama dua penghargaan tahunan bagi desain lainnya yaitu iF Design Awards dan International Design Excellence Awards (IDEA).

Keberhasilan LG Signature OLED TV W mendapatkan salah satu penghargaan Best of The Best dari Red Dot tahun ini, tak lepas dari desain yang dikatakan inspirasional. TV OLED berdimensi layar 65 inch dengan bodi setipis kurang dari 4mm ini, ketika diletakkan menempel di dinding, memberikan ilusi layar melayang yang memberikan pengalaman keterlibatan lebih saat menyaksikan tayangan dari layarnya. Desain istimewa LG Signature OLED TV W ini juga membuatnya beroleh 2017 iF Design Award sebelumnya.

Sementara penghargaan Best of The Best dari Red Dot diberikan pada lemari es LG InstaView Door-in-Door™ atas keberhasilannya dalam mengkombinasikan keindahan desain dengan teknologi yang membuat interaksi lebih baik antara perangkat elektronik dan penggunanya.

Penampang depan pada salah satu bilah pintu lemari es ini merupakan layar sentuh berukuran 29inch yang pada dalam keadaan standby akan berwarna hitam. Cukup dengan dua ketukan halus dari tangan, layar akan berubah menjadi transparan sehingga memudahkan pengguna melihat langsung berbagai bahan makanan di dalam lemari es tanpa harus membuka pintu yang membuat aliran udara dingin keluar. (MS)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini


ARTIKEL TEKINI
HARGA DAN SPESIFIKASI