Telset.id, Jakarta – Kabar baik datang dari Tecno. HP besutan perusahaan paling baru di pasar Indonesia, yakni Tecno Spark 20 Pro+ berhasil memenangkan penghargaan Muse Design Award 2024.
Sebagau pengingat, Tecno Spark 20 Pro+ diluncurkan di tanah air pada beberapa bulan lalu. Selang beberapa waktu dari Tecno Spark 20 Series yang debut di awal tahun 2024.
Sebagai HP di kelas harga Rp2 jutaan terbaru, ponsel ini menawarkan desain yang diperbarui serta kemampuan terbaik (di kelasnya) berkat berbagai fitur yang diusungnya.
BACA JUGA:
- Tecno Pova 5 Series 5G akan Rilis di Indonesia, Ini Bocoran Spesifikasinya
- Tecno Resmi Umumkan Harga Phantom V Flip, Ini Detailnya!
Kini, Tecno Spark 20 Pro+ berhasil memenangkan penghargaan Muse Design Award 2024 di kategori Product Design – Digital & Electronic Devices.
Dalam ajang penghargaan ini, smartphone tersebut menjadi sorotan di antara lebih dari 8.500 produk lainnya yang juga ikut dalam ajang penghargaan desain ini.
Sekedar informasi, Muse Design Award merupakan penghargaan yang diselenggarakan oleh International Awards Association (IAA) dan diakui sebagai salah penghargaan internasional yang cukup berpengaruh di ranah desain kreatif.
Penghargaan ini juga menghadirkan sebanyak 51 juri ahli dari berbagai bidang industri kreatif. Untuk penghargaan yang Platinum yang dimenangkan oleh Tecno Spark 20 Pro+ adalah segmen tertinggi di ajang ini.
“Tecno Spark 20 Pro+ berhasil memikat kami, berkat desain inovatif dan detail yang cukup teliti sehingga menghasilkan desain yang memukau dan membuatnya memenangkan penghargaan Platinum, ujar Thomas Brand, Juru Bicara Muse Design Award dalam keterangan resmi yang diterima Telset.
Selain itu dia juga menyoroti kreativitas tanpa batas untuk menjadi dasar desain yang hebat. Dan, dirinya percaya bahwa di IAA kreatifitas juga didukung oleh orisinalitas beserta inovasi baru.
Tecno Spark 20 Pro+ sendiri mengusung desain yang diklaim ergonomis karena layar AMOLED-nya berbentuk melengkung. Layar AMOLED berukuran 6,78 inci dan mendukung kecepatan refresh 120Hz ini punya sudut lengkung double curved 56.5°.
Tidak hanya sekadar terlihat mewah saja, layar HP Tecno terbaru ini pun menampilkan G3-curvature yang dilindungi oleh lapisan Corning Gorilla Glass 5 untuk memastikannya tahan akan benturan dan goresan.
Dari sisi desain perangkat ini punya tingkat ketipisan di 7.55mm dan bobot di 175g untuk memastikan kenyamanan genggaman penggunanya. Material back cover-nya juga menggunakan Magic Skin 2.0 yang merupakan kulit sintetis ramah lingkungan dengan tekstur yang premium, dapat di daur ulang dan bersifat anti bakteri.
Pada dasarnya material Magic Skin 2.0 ini membua smartphone ini mudah dibersihkan dari noda seperti kecap, sambal, kopi dan lainnya.
BACA JUGA:
- Tecno Pova 6 Pro Diumumkan, Ditopang Chipset Dimensity 6080
- Confirm, Tecno Spark 20 Series Rilis di Indonesia 27 Februari
Selain menawarkan desain yang tipis, Tecno Spark 20 Pro+ juga membawa spesifikasi kamera dengan 108MP Ultra-Sensing Camera beserta 32MP Dual Flash Front Camera. Sektor performanya ditunjang MediaTek Helio G99 dan RAM berkapasitas 8+8GB.