Samsung Galaxy Z Fold4 Bawa Kamera Lebih Canggih, Mirip S22 Ultra

Telset.id, Jakarta – Tahun ini Samsung diharapkan bakal menghadirkan smartphone lipat generasi selanjutnya, Samsung Galaxy Z Fold4. HP lipat ini diprediksi akan menawarkan banyak kelebihan, termasuk spesifikasi dan fitur Samsung Galaxy Z Fold4 yang disebut-sebut lebih hebat.

Suksesor Samsung Galaxy Z Fold3 ini dipersiapkan untuk mengatasi brand asal China yang mulai merilis HP lipat canggih ke pasaran. Selain Huawei, ada Xiaomi, Oppo, sampai Vivo dan OnePlus yang bersiap meramaikan pasar ponsel layar lipat.

Dikutip Telset dari phoneArena pada Senin (11/4/2022), salah satu aspek unggulan yang nantinya ditawarkan Samsung Galaxy Z Fold4 adalah konfigurasi kamera yang lebih bagus daripada sebelumnya.

Baru-baru ini, dilaporkan bahwa Samsung Galaxy Z Fold4 mungkin saja menerapkan spesifikasi kamera yang sama dengan Samsung Galaxy S22 Ultra. Kamera utamanya 108MP dengan kemampuan perekaman video 8K pada 24 FPS.

Baca juga: Samsung Siapkan HP Layar Gulung

Kamera ini akan dikombinasikan dengan sensor 10MP berlensa telephoto dengan kemampuan 3x optical-zoom. Ditambah, ada kamera ultrawide 12MP dengan kemampuan mumpuni untuk menangkap gambar ultra lebar.

Bila rumor ini benar terjadi, tentu Galaxy Z Fold4 mendapatkan peningkatan signifikan pada sektor kameranya. Sekadar informasi, Samsung Galaxy Z Fold3 hanya membawa kamera utama 12MP, kamera telephoto 12MP, dan kamera ultrawide 12MP.

Terapkan Kamera di Bawah Layar, Desain Lebih Ramping

Spesifikasi Samsung Galaxy Z Fold4

Masih dari laporan yang sama, smartphone lipat canggih ini akan menampilkan teknologi kamera di bawah layar. Menariknya, tak cuma layar bagian dalam saja yang menerapkan teknologi ini, tapi layar bagian luar pun akan disematkan fitur kamera inovatif tersebut.

Sensor kamera yang digunakan belum diketahui, tapi seharusnya lebih baik dari Galaxy Z Fold3 yang hanya mengandalkan kamera 4MP saja.

Baca juga: Layar Galaxy Z Fold4 Dilapisi “Super UTG”

Selain itu, smartphone ini juga akan tampil lebih tipis ketimbang seri sebelumnya. Meski begitu, Samsung bakal menghadirkan slot S Pen terintegrasi di dalam bodi ponsel lipat terbarunya.

Adapun untuk desain engsel, Samsung akan sedikit mengubahnya. Kabarnya, pabrikan asal Korea Selatan ini akan menggunakan desain satu engsel yang lebih kuat dari sebelumnya.

Samsung Galaxy Z Fold4 Ditenagai Snapdragon 8 Gen 1+

Codec Video AV1 Snapdragon 8 Gen 2 Gen 1+

HP terbaru Samsung ini mungkin akan ditenagai Snapdragon 8 Gen 1+ terbaru dari Qualcomm. Prosesor ini akan dibuat dengan arsitektur 4nm dari TSMC, bukan 4nm dari Samsung lagi.

Proses 4nm TSMC dikenal memiliki sejumlah kelebihan ketimbang 4nm dari Samsung, seperti suhu yang lebih stabil dan terhindar dari suhu yang panas, performa lebih tinggi, serta efisiensi daya yang lebih baik.

Di sisi baterai, Galaxy Z Fold4 ditopang baterai 4.400 mAh yang didukung fast charging yang cepat. Belum diketahui spesifikasi lainnya dari Samsung Galaxy Z Fold4 hingga kini.

Ponsel ini sepertinya akan meluncur pada kuartal ketiga tahun ini dan langsung berhadapan dengan Oppo Find N dan Vivo X Fold terbaru. Kita nantikan saja. (MF)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Related Articles

HARGA DAN SPESIFIKASI
REKOMENDASI
ARTIKEL TEKINI