Sony Umumkan Warna Baru PS5 Slim, Ada Biru dan Merah!

REKOMENDASI
ARTIKEL TERKAIT

Telset.id, Jakarta – Sony menambah panjang daftar variasi PS5 Slim. Tepatnya di ajang CES 2024 yang berlangsung di Las Vegas, perusahaan asal Jepang ini resmi mengumumkan varian warna baru dari konsol.

Seperti yang diketahui, sejak awal perilisannya pada Oktober 2023 Lalu, baik itu PS5 standar maupun PS5 Slim hanya memiliki satu varian warna dasar, yakni putih.

Meski begitu, dalam beberapa momen tertentu Sony masih meluncurkan beberapa seri PS5 eksklusif dengan desain dan warna khusus. Misalnya saja edisi Spider-Man 2 atau edisi Final Fantasy XVI. Namun, edisi eksklusif ini hadir dengan harga yang lebih mahal dibanding versi biasa yang berwarna putih.

BACA JUGA:

Menurut laporan Gizmochina pada Sabtu, (13/1/2024), Sony sekarang telah mengumumkan tiga warna baru dari PS5 Slim. Warna ini sendiri pada dasarnya adalah bagian cover samping yang bisa diubah secara langsung dengan melakukan pembelian terpisah.

Ketiga warna baru dari PlayStation 5 Slim ini antara lain olcanic Red, Cobalt Blue, dan Sterling Silver. Warna baru ini juga bagian dari koleksi PS5 Deep Earth yang sama seperti versi asli, dengan warna kontroler yang serasi.

Cover untuk PS5 warna baru ini juga memiliki finishing yang berbeda, dengan finishing berbahan mate. Jika dibandingkan dengan varian warna putih ini sangat berbeda, karena warna putih memiliki finishing glossy dan matte.

Varian warna Sterling Silver juga mampu menjadi tempat nostalgia bagi para gamers yang sudah bermain konsol ini sejak, PS1 dirilis, karena memiliki warna khas abu-abu.

Cover samping yang baru diumumkan dibanderol dengan harga USD54,99 atau sekitar Rp 855 ribuan dan dapat dibeli secara terpisah bagi kalian yang berminat. Dengan begitu, pengguna yang sudah memiliki konsol dapat mengganti cover samping.

Sony mengatakan warna baru tersebut akan segera dijual. Selain itu, pelat samping berwarna Hitam serba matte juga akan segera dirilis. Perlu dicatat bahwa koleksi Deep Earth terbatas pada versi disk PS5 Slim.

BACA JUGA:

Namun, masih belum diketahui kapan dan berapa harga dari aksesoris cover ini ketika nantinya dirilis di Indonesia. Diharapkan Sony Indonesia segera mengumumkan ketersedian aksesoris tersebut agar gamers PS5 bisa memodifikasi perangkatnya. [FY/IF]

2 KOMENTAR

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini


ARTIKEL TEKINI
HARGA DAN SPESIFIKASI