Smartband Realme Siap Lawan Mi Band dkk di Tahun Depan

REKOMENDASI
ARTIKEL TERKAIT

Telset.id, Jakarta – Tahun depan, bukan cuma smartphone saja yang jadi fokus Realme, tapi juga perangkat IoT. Salah satu bukti, pabrikan asal China itu segera menghadirkan smartband Realme di 2020 mendatang.

Sebelumnya, Realme telah meluncurkan Realme Buds Air, sebuah earphone wireless menjelang akhir tahun. Kini, mereka pun memastikan bahwa smartband terbaru itu dilengkapi berbagai teknologi, khususnya terkait pemantau kesehatan.

Dilansir Telset.id dari Gizchina, Rabu (25/12/2019), kepastian hadirnya smartband Realme ini muncul dalam episode terbaru AskMadhav.

Sekadar informasi, AskMadhav merupakan program video tanya jawab di channel YouTube Realme India yang dilakukan oleh sang CEO, Madhav Seth.

Dalam video, Seth mengungkapkan timeline kehadiran smartband tersebut. Namun, tanggal kedatangannya masih bersifat tentatif.

{Baca Juga: Realme Bakal Bikin Smartphone dengan Kamera 100 MP}

Seth mengatakan, smartband Realme akan bisa dilihat pada paruh pertama tahun depan. Ini berarti, tidak akan lama lagi bagi kita bisa melihat wujud dari smartband tersebut.

Dengan ini, maka Realme akan bersaing dengan brand yang memiliki perangkat serupa, seperti Xiaomi dengan Mi Band, atau Honor yang menjagokan Honor Band.

Tidak hanya “membocorkan” waktu kehadiran smartband buatan Realme, Seth juga berbicara mengenai powerbank yang dilengkapi dengan fitur VOOC Flash Charge.

{Baca Juga: Segera Meluncur, Realme X50 5G Disokong VOOC Flash Charge 4.0}

Sebelumnya, PR Manager Realme Indonesia, Krisva Agnieszca sudah membocorkan sedikit rencana Realme di tahun 2020. Menurutnya, Realme akan membawa semua perangkat IoT ke Indonesia

“Bermacam-macam sih kita bisa memulai dari mungkin bisa dibilang  smartwatch atau apa itu pasti akan ada sih. Ekosistemnya lah semua ekosistemnya pasti akan dihadirkan,” tutup Krisva.

Bahkan, Krisva menjanjikan bahwa Realme akan menghadirkan smartphone 5G ke Indonesia. Menurutnya, hal itu merupakan komitmen mereka untuk menjadi yang terdepan menghadirkan teknologi generasi kelima tersebut ke Indonesia.

{Baca Juga: Jaringan Belum Ada, Realme “Nekat” Mau Rilis Ponsel 5G}

“Kita pengen jadi pionir-nya yang pertama bisa membawa 5G tersebut,” kata Krisva di Jakarta, Selasa (17/12/2019).

Krisva masih menutup informasi terkait jenis Realme apa yang akan hadir ke Indonesia. Dirinya hanya memberi kode bahwa Realme 5G akan hadir pada Q1-2020 mendatang.

“Tahun depan kita pasti menjamin akan membawa itu (ponsel 5G). Bisa diperkirakan di Q1” tambah Krisva. (HLM/FHP)

SourceGizchina

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini


ARTIKEL TEKINI
HARGA DAN SPESIFIKASI