Siap Bersaing, Apple Siapkan Berbagai Fitur AI di iOS 18

Telset.id, Jakarta – iOS 18 yang akan segera diluncurkan dalam beberapa waktu ke depan. Kabarnya, sistem operasi terbaru Apple ini akan memiliki fokus utama pada fitur AI.

Sekedar informasi, bagi yang belum tahu, Apple akan menggelar ajang WWDC pada 10 Juni mendatang. Ini akan terjadi dalam beberapa minggu lagi dan dalam ajang ini perusahaan akan mengumumkan software terbaru untuk iPhone, iPad, dan lain-lain.

Salah satu perangkat lunak yang akan diumumkan di ajang tahunan Apple ini kemungkinan besar adalah iOS 18. Lalu, Mark Gurman dari Bloomberg telah mengungkapkan bahwa fitur AI akan menjadi fokus utama di iOS 18.

BACA JUGA:

Menurut laporan Gizmochina, buletin terbaru Gurman juga mengklaim bahwa iOS 18 akan hadir dengan membawa alat peringkasan notifikasi. 

Fitur Ini akan berfungsi untuk meringkas pemberitahuan, artikel berita, hingga kemampuan untuk menyalin memo suara.

Selain itu, asisten suara Siri juga dikatakan memiliki kemampuan lebih untuk memproses nada percakapan yang lebih banyak. Oleh karena itu, versi perangkat lunak yang akan datang akan fokus pada kecerdasan buatan secara proaktif. 

Fitur-fitur ini akan membantu dalam kehidupan sehari-hari pengguna. Tidak hanya itu, laporan tersebut menyatakan bahwa Apple mungkin memperkenalkan alat pengeditan foto berbasis AI dan juga peningkatan pada aplikasi Kalender. 

Sementara itu, Gurman menambahkan bahwa Apple akan menggunakan pemrosesan pada perangkat untuk meningkatkan kemampuan dari fitur AI ini. 

Raksasa teknologi asal Cupertino ini juga mungkin berencana untuk menawarkan layanan AI melalui cloud yang didukung oleh chip silikon Apple di pusat datanya.

Walau begitu, Apple masih belum berencana untuk mengumumkan chatbot miliknya di saat ini. Hal ini dikarenakan perusahaan masih tertinggal dalam bidang AI. 

Di sisi lain, Gurman menyebutkan bahwa Apple mungkin juga mengumumkan kemitraannya dengan OpenAI di WWDC, tetapi perusahaan tetap akan meluncurkan chatbot AI yang terhubung ke sistem operasi di masa yang akan datang.

BACA JUGA:

Perlu dicatat semua informasi ini memang masih bersifat rumor sehingga perlu menunggu hingga semuanya bisa terjawab. Namun, melihat hingga saat ini Apple masih minim dalam hal AI, tentu saja fitur AI bisa menjadi fokus di iOS 18. [FY/IF]

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Related Articles

HARGA DAN SPESIFIKASI
REKOMENDASI
ARTIKEL TEKINI