Segera Masuk Indonesia, Ini Bocoran Spesifikasi Poco X5 5G

REKOMENDASI
ARTIKEL TERKAIT

Telset.id, Jakarta – Poco Indonesia mengumumkan akan membawa seri flagship Poco X5 5G ke Tanah Air. Rencananya smartphone terbaru ini akan tiba di Indonesia pada bulan Februari 2023 ini.

Dalam acara private viewing Poco X5 5G di Jakarta pada Senin (06/02/2023), Head of Marketing Poco Indonesia Andi Renreng menjelaskan kalau HP terbaru Poco ini hadir dengan performa ekstrem berkat Qualcomm Snapdragon 695 5G yang disematkan.

“Poco langsung ngegas di tahun 2023 melalui Poco X5 5G. Smartphone ini menawarkan performa ekstrim berkat kehadiran chipset 5G terbaik di kelasnya, Snapdragon 659 5G yang membuat HP ini menjadi The Real Mid Range Killer,” ungkap Andi.

Lebih lanjut HP terbaru ini akan menyasar segmen anak muda yang membutuhkan smartphone dengan performa tangguh. Khususnya buat mereka yang suka bermain game atau melakukan berbagai aktivitas melalui smartphone.

BACA JUGA:

“Inilah yang selalu menjadi karakteristik Poco X Series, di mana setiap lini produknya selalu dilengkapi oleh prosesor yang powerfull. Poco X5 5G bakal menjadi smartphone wajib buat anak muda apalagi yang hobi main game,” kata Andi.

Bocoran Spesifikasi Poco X5 5G 

Poco X5 5G Indonesia

Pada kesempatan tersebut, Product Marketing Manager Poco Indonesia Jeksen turut memberikan sedikit informasi mengenai spesifikasi Poco X5 5G. Seperti sudah disinggung di awal kalau HP ini akan ditenagai oleh Snapdragon 695 5G, yang mampu menghasilkan skor AnTuTu sebesar 404.767 poin.

“Chipset ini dibangun di atas proses manufaktur 6 nanometer, sehingga secara performa tidak perlu diragukan lagi,” jelas Jeksen.

Chipset tersebut didukung oleh kapasitas RAM yang dapat mencapai 13 GB, berkat teknologi Dynamic RAM Expansion Technology 3.0 serta memori internal LPDDR4x hingga 256 GB yang bisa pula ditingkatkan hingga 1 TB dengan memori eksternal.

BACA JUGA:

“Dengan RAM up to 13 GB, Poco X5 5G bakal mudah melibas game-game favorit kayak Mobile Legends, PUBG, Valorant bahkan Genshin Impact sekalipun,” sambung Jeksen.

HP gaming Poco terbaik ini juga bakal dilengkapi oleh Bluetooth 5.2, yang mampu mengirim file, foto atau video ke perangkat lain dengan cepat. Poco X5 5G rencananya bakal diluncurkan pada bulan Februari 2023 ini, tetapi belum diumumkan mengenai jadwal detailnya. Jadi kita tunggu saja informasi resmi dari Poco Indonesia.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini


ARTIKEL TEKINI
HARGA DAN SPESIFIKASI