Samsung Galaxy S24 Series Debut di Indonesia, Fitur AI Jadi Andalan

REKOMENDASI
ARTIKEL TERKAIT

Telset.id, Jakarta – Samsung resmi meluncurkan Galaxy S24 Series di Indonesia. Berbagai peningkatan ditawarkan flagship terbaru Samsung, salah satunya  Galaxy AI yang berisikan berbagai fitur interaktif.

Seperti diketahui, beberapa minggu lalu Samsung Galaxy S24 Series resmi diumumkan secara global lewat sebuah acara bertajuk Galaxy Unpacked. Kehadirannya di Indonesia pun secara resmi diumumkan.

Penerus Samsung Galaxy S23 ini datang dengan tiga model, seperti pendahulunya, termasuk Galaxy S24 standar, Galaxy S24 Plus, dan Galaxy S24 Ultra sebagai variant tertinggi.

BACA JUGA:

Harry Lee, President of Samsung Electronics Indonesia dalam acara peluncuran Galaxy S24 Series di Jakarta pada Kamis (01/02/2024) mengatakan bahwa perusahaan telah membawa terobosan baru dalam memakai smartphone melalui Galaxy AI.

“Hari ini, kami resmi meluncurkan Galaxy S24 Series yang akan membawa terobosan baru dalam menggunakan smartphone. Melalui fitur Galaxy AI kalian bisa melampaui batasan dalam komunikasi, meningkatkan produktivitas dan kreativitas dengan cepat dan mudah,” ujar Lee.

Sementara itu, Lo Khing Seng, Vice President MX Business Samsung Electronics Indonesia menegaskan bahwa setelah melewati masa feature phone ke smartphone, sekarang perusahaan membawa hal baru, yaitu AI phone.

“Saat ini kita akan beralih ke AI phone, setelah mengalami masa feature phone dan dilanjutkan oleh smartphone. Sekarang melalui Galaxy AI kalian bisa melakukan berbagai hal dengan mudah, misalnya berkomunikasi dengan orang berbeda bahasa. Dengan fitur Live Translate kalian bisa bercerita dengan mudah,” ujar Lo.

Pada dasarnya fitur Live Translate bisa dimanfaatkan ketika sedang menelpon orang yang berbeda bahasa dari kita. Fitur ini akan menerjemahkan kalimat yang diucapkan pengguna dan kalimat yang diterima, sehingga bisa dimengerti, walaupun keduanya beda bahasa.

Lalu, jika kita berbicara secara langsung. Pengguna Galaxy S24 Series bisa memakai fitur interpreter yang akan menerjamahkan ucapan antara dua orang berbeda bahasa secara langsung.

Sekadar informasi, Samsung Galaxy S24 dan Galaxy S24 Plus yang baru saja diluncurkan datang dengan chipset Exynos 2400. Sementara, Galaxy S24 Ultra sebagai varian tertinggi memakai prosesor Snadpragon 8 Gen 3 for Galaxy.

Seri tertinggi pun dibekali Gorilla Glass Armor terbaru yang diklaim lebih kuat dan minim refleksi.

BACA JUGA:

Di Indonesia, Samsung Galaxy S24 standar dijual mulai dari Rp13.999.000; Galaxy S24 Plus dibanderol muali dari Rp16.999.000; dan Galaxy S24 Ultra dijual mulai dari harga Rp21.999.000.

Dalam peluncurannya dikatakan bahwa momen pre-order masih dibuka hingga 6 Februari 2024. So, tunggu apa lagi! [FY/IF]

ARTIKEL TEKINI
HARGA DAN SPESIFIKASI