Sah! Redmi Note 10 Bakal Tampil dengan Layar Super AMOLED

REKOMENDASI
ARTIKEL TERKAIT

Telset.id, Jakarta – Redmi Note 10 bakal menjadi seri Redmi Note pertama yang mengusung layar berpanel Super AMOLED. Hal tersebut dikonfirmasi langsung oleh Global VP Xiaomi, Manu Kumat Jain.

“BOOOOM! Bersemangat untuk memberi tahu bahwa Redmi Note 10 series akan menampilkan layar Super AMOLED – untuk pertama kalinya di Redmi Note,” katanya melalui Twitter.

Belum diketahui, apakah panel layar AMOLED ini akan tersedia untuk ketiga seri Redmi Note 10 atau hanya untuk varian paling tinggi saja.

Sekadar informasi, ada tiga seri ponsel yang bakal diperkenalkan Xiaomi, yaitu Redmi Note 10, Note 10 Pro, dan Note 10 Pro Max.

{Baca juga: Spesifikasi dan Harga Hp Xiaomi Terbaru}

Spesifikasi Redmi Note 10

Spesifikasi Redmi Note 10
Redmi Note 10

Menjelang peluncurannya, beberapa spesifikasi utama dari Redmi Note 10 terungkap. Selain mengusung layar Super AMOLED berukuran 6,42 inci, layarnya pun telah mendukung refresh rate 120Hz.

Di sektor dapur pacunya, terdapat prosesor Snapdragon 678 yang dikombinasikan dengan RAM mulai dari 4 GB serta memori penyimpanan 128 GB.

{Baca juga: Spesifikasi Redmi Note 10 Bocor, Usung Snapdragon 678}

Redmi Note 10 disebut-sebut bakal mengandalkan baterai dengan kapasitas 5.050 mAh. Didukung juga dengan pengisian daya cepat dengan output 33W. Diklaim baterai akan terisi penuh hanya dalam waktu 60 menit saja.

Komposisi kameranya belum diketahui seluruhnya. Hanya saja untuk kamera utamanya memiliki resolusi 48 MP. Salah satu kamera lainnya menggunakan lensa super makro 5 MP.

Redmi Note 10 Series Dipastikan Masuk Indonesia

Mengulang seri terdahulu, Xiaomi pun dipastikan akan memasukkan seri Redmi Note 10 ke Indonesia. Hal ini diketahui dengan munculnya dua ponsel dengan kode Xiaomi (MI) M2101K6G dan Xiaomi (MI) M2101K7AG muncul di situs TKDN Kementerian Perindustrian Indonesia.

Berdasarkan penelusuran di internet, Xiaomi (MI) M2101K6G merupakan nomor model dari Redmi Note 10 Pro dan Xiaomi (MI) M2101K7AG adalah nomor model dari seri Redmi Note 10.

{Baca juga: Redmi Note 10 Debut Global 4 Maret, Termasuk Indonesia?}

Belum diketahui apakah peluncuran ponsel ini di Indonesia akan berbarengan dengan jadwal rilisnya di India. Perlu diketahui, HP terbaru Xiaomi ini akan meluncur resmi pada 4 Maret mendatang.

So, kita nantikan saja kehadirannya secara global termasuk di Indonesia ya! (MF)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

ARTIKEL TEKINI
HARGA DAN SPESIFIKASI