Realme 13 Pro Series 5G Debut di Indonesia, Hadirkan Kamera AI

REKOMENDASI
ARTIKEL TERKAIT

Telset.id, Jakarta – Realme menambah panjang portofolio smartphone-nya di tanah air dengan memperkenalkan Realme 13 Pro Series 5G. Kehadiran smartphone ini sendiri sesuai dengan konfirmasi Realme beberapa waktu lalu. 

Realme 13 Pro Series 5G hadir dengan dua model utama, yaitu Realme 13 Pro+ 5G dan Realme 13 Pro 5G. Keduanya dirancang untuk memberikan pengalaman fotografi terbaik bagi pengguna, terutama bagi anak muda yang gemar mengabadikan momen. 

Smartphone ini mengusung spesifikasi sistem kamera HYPERIMAGE+ yang didukung oleh arsitektur AI canggih, menjadikannya smartphone unggulan di kelasnya.

BACA JUGA:

Dalam acara peluncurannya di Jakarta pada Kamis (19/09/2024), Krisva Angnieszca, Public Relations Lead realme Indonesia menjelaskan bahwa alasan fokus pada kamera karena tingginya minat pada fotografi. 

“Pada realme 13 Pro Series 5G, kami menyematkan rangkaian teknologi terdepan dan melengkapinya dengan kemampuan realme Next AI untuk memastikan pengguna mendapatkan hasil foto yang sesuai dengan yang mereka harapkan serta kehadiran sistem kamera HYPERIMAGE+,” ujar Vava. 

Dengan teknologi fotografi mutakhir, Realme 13 Pro Series 5G mengintegrasikan spesifikasi optik kelas flagship, algoritma pemrosesan gambar berbasis Realme Next AI, serta pengeditan gambar berbasis AI dan cloud. 

Fitur-fitur ini memungkinkan pengguna untuk menghasilkan foto dengan kualitas terbaik dalam berbagai skenario, baik itu untuk penggunaan sehari-hari maupun untuk kebutuhan profesional.

Model tertinggi dari seri ini, Realme 13 Pro+ 5G, menggabungkan teknologi canggih dengan desain premium. 

Smartphone ini merupakan yang pertama di segmennya yang dilengkapi dengan Dual Sony Sensors serta telefoto periskop, menghadirkan kemampuan fotografi profesional yang menakjubkan. 

Kamera utama 50MP dengan sensor Sony LYT-701 dan dukungan Optical Image Stabilization (OIS) memberikan hasil foto yang tajam dan detail, bahkan dalam kondisi cahaya minim.

Untuk meningkatkan fleksibilitas, Realme 13 Pro+ 5G juga mendukung 3x optical zoom dan in-sensor zoom yang memungkinkan pengguna mengambil gambar dengan kualitas tinggi pada berbagai tingkat pembesaran. 

Selain itu, smartphone ini dibekali Snapdragon 7s Gen 2 5G yang mendukung performa optimal dalam menjalankan berbagai aplikasi, termasuk gaming. Dengan RAM Dinamis hingga 12GB+12GB dan kapasitas penyimpanan hingga 512GB, Realme 13 Pro+ 5G siap menjadi andalan pengguna dalam berbagai aktivitas digital.

Bagi pengguna yang mencari opsi lebih terjangkau, Realme 13 Pro 5G hadir dengan fitur fotografi Ultra Clear berbasis AI dan performa yang tak kalah mengesankan. 

Dengan sensor kamera utama Sony LYT-600 berukuran besar, smartphone ini mampu menghasilkan foto dengan detail tajam, bahkan dalam kondisi minim cahaya. Realme 13 Pro 5G juga dilengkapi dengan OIS dan 2x in-sensor zoom, memastikan hasil foto yang jernih dan stabil.

Dari segi performa, smartphone ini juga ditenagai oleh chipset Snapdragon 7s Gen 2, memberikan pengalaman multitasking dan gaming yang lancar. 

Desainnya terinspirasi dari karya seni Claude Monet, menghadirkan varian warna Monet Purple dan Emerald Green yang memancarkan keindahan dan kemewahan.

Realme 13 Pro+ 5G tersedia dalam dua varian memori. Untuk varian 8GB+8GB|256GB*, harga Flash Sale adalah Rp6.099.000, sementara varian 12GB+12GB|512GB* dijual dengan harga Rp6.599.000. Sedangkan, Realme 13 Pro 5G (12GB+12GB*|256GB) akan tersedia dalam Flash Sale dengan harga spesial Rp5.599.000.

BACA JUGA:

Flash Sale atau harga spesial dari Realme 13 Pro Series 5G ini akan dimulai pada tanggal 25 September 2024, dan dapat diakses melalui berbagai platform e-commerce seperti Shopee, Tokopedia, dan realme.com. [FY/IF]

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini


ARTIKEL TEKINI
HARGA DAN SPESIFIKASI