Qualcomm Klaim Snapdragon 845 di Android Lampaui iPhone

REKOMENDASI
ARTIKEL TERKAIT

Telset.id, Jakarta – Sudah menjadi rahasia umum, bahwa tak sedikit ponsel Android keluaran terbaru sudah menyematkan prosesor terkini besutan Qualcomm – Snapdragon 845, di badannya. Diantara beberapa nama tersebut, ada Samsung Galaxy S9 series, LG G7 ThinQ, OnePlus 6, dan HTC U12+. Menariknya, Qualcomm mengklaim bahwa performa prosesor tersebut unggul, bahkan dari apa yang dimiliki iPhone.

Ya, Snapdragon 845 disebut perusahaan yang berbasis di Colorado itu secara signifikan lebih cepat ketimbang modem Intel yang digunakan iPhone. Klaim tersebut dipublikasikan oleh Qualcomm.

Dilaporkan Phone Arena, Qualcomm menyaksikan lebih dari satu juta tes yang diinisiasi oleh pengguna menggunakan aplikasi Speedtest dan dicatat oleh Ookla. Hasilnya, Snapdragon di Android bekerja 192 persen lebih cepat ketimbang iPhone.

Hasil tes menunjukkan, kecepatan data Snapdragon di Android mencapai angka 1.55 mbps. Kecepatan mengunduh dan mengunggah dari AT7T juga menunjukkan Snapdragon lebih unggul daripada ponsel iPhone. Menurut laporan, kecepatan unduhan Snapdragon dari AT7T mampu 64 persen lebih cepat, sebanding kecepatan mengunggah 41 persen lebih cepat dengan latensi lebih rendah hingga 27 persen dibanding iPhone.

Qualcomm mengalami kehilangan sebagian besar bisnis prosesor di Apple. Sebab, Apple juga memutuskan bekerja sama dengan Intel untuk proyek iPhone 7, iPhone 8, dan iPhone X dalam penyediaan prosesor.

Baru-baru ini, Qualcomm mengumumkan tiga seri baru dari Snapdragon 600 dan 400, yaitu Snapdragon 632, 439 dan 429 Mobile Platform. Snapdragon 632, 439, dan 429 dibangun untuk memberi peningkatan performa, efisiensi daya, grafis unggul, kemampuan AI, dan fitur-fitur konektivitas. [BA/IF]

Sumber : PhoneArena

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

ARTIKEL TEKINI
HARGA DAN SPESIFIKASI