Penampakan Smartphone Khusus Fotografi, Xiaomi Mi CC9

REKOMENDASI
ARTIKEL TERKAIT

Telset.id, Jakarta – Bocoran soal Xiaomi Mi CC9 kembali muncul. Kini, giliran desain Xiaomi Mi CC9 versi render atau rekayasa 3D yang muncul di media sosial Weibo.

Terlihat dari render, smartphone khusus fotografi ala Xiaomi tersebut dikemas dengan desain dan warna yang premium. Smartphone ini juga punya tiga kamera utama, yang ditempatkan pada frame yang diposisikan secara vertikal.

Dilansir Telset.id dari GSMArena, Kamis (27/06/2019), smartphone ini dilapisi oleh warna Glacier Ice White yang sekilas membuatnya terlihat mirip seperti perpaduan desain antara Xiaomi Mi 9 dengan warna ala Pearl White di Huawei P30 Series.

{Baca juga: Khusus Fotografi, Xiaomi Mi CC9 Punya Tiga Kamera 48MP}

Dari render juga tampak bahwa Xiaomi tetap mempertahankan kehadiran jack audio 3,5mm, kemudian menyematkan port USB-C, hingga hadirnya IR Blaster di bagian atas smartphone.

Xiaomi Mi CC9 sendiri dipastikan akan hadir secara resmi pada sebuah acara yang dilaksanakan pada 2 Juli mendatang. Smartphone ini merupakan seri pertama dari hasil akuisisi Xiaomi pada Meitu di tahun lalu.

{Baca juga: Spesifikasi dan Harga Hp Xiaomi Terbaru}

Secara spesifikasi, smartphone ini memiliki konfigurasi tiga kamera yang terbilang mumpuni. Salah satu lensanya memiliki sensor 48MP Sony IMX586, kemudian sensor 16MP dan 12MP sebagai lensa sekunder.

Selain itu, Xiaomi juga menyematkan kamera depan dengan sensor 32MP. Spesifikasi lainnya, smartphone mengusung layar berjenis AMOLED berukuran 6,39 inci beresolusi Full HD+, prosesor Snapdragon 730, baterai berkapasitas 4,000 mAh dengan 27W fast charging, dan sistem operasi MIUI 9 berbasis Android Pie. (FHP)

Sumber: GSMArena

ARTIKEL TEKINI
HARGA DAN SPESIFIKASI