Ssstt… Xiaomi Diam-diam Persiapkan Smartphone Baru, Ini Buktinya!

Telset.id, Jakarta – Setelah beberapa perangkat baru meluncur tahun ini, termasuk Xiaomi Mi 6, Mi Max 2, Redmi Note 4, dan lainnya, Xiaomi disebut-sebut akan kembali memperkenalkan smartphone baru yang mungkin jadi pelengkap jajaran smartphone baru perusahaan.

Hal itu diperkuat dengan kemunculan nama kode dari smartphone Xiaomi terbaru, yakni Xiaomi Riva di situs Geekbench. Pada situs benchmarking itu, terungkap beberapa spesifikasi singkat yang menyebut ada kemungkinan perangkat tersebut  akan masuk ke jajaran smartphone mid-end.

[Baca Juga: Xiaomi Meluncurkan Payung Berbahan Carbon]

Xiaomi Riva diperkuat prosesor quad-core 1.4 GHz dengan chipset dari Qualcomm. Seperti dilansir dari The Android Soul, kemungkinan chipset yang digunakan adalah Snapdragon 427 SoC, Snapdragon 425 atau Snapdragon 415.

[Baca Juga: Ini Bukti Xiaomi Mi 6 Plus akan Segera Meluncur?]

Selain itu, Xiaomi Riva juga memiliki RAM 3GB dan sudah berjalan di atas Android Nougat 7.1.2. Sayangnya, tidak ada informasi lainnya seperti kapasitas baterai, besaran memori internal, ukuran layar, resolusi kamera, dan lain-lain yang terungkap di situs benchmarking ini.

Namun jika sudah muncul bocoran spesifikasi singkat seperti sekarang ini, kemungkinan akan muncul bocoran lainnya mengenai XIaomi Riva. So, tunggu saja ya! [FHP/IF]

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

ARTIKEL TERKAIT

REKOMENDASI
ARTIKEL TEKINI
HARGA DAN SPESIFIKASI