Telset.id, Jakarta – MediaTek telah meluncurkan chipset flagship terbaru mereka, Dimensity 9400. Chipset ini dirancang untuk memberikan spesifikasi dengan performa maksimal di berbagai aspek seperti AI, gaming, dan fotografi.
Sebagai penerus dari Dimensity 9300, cipset ini menawarkan peningkatan signifikan dalam performa AI serta efisiensi daya, menjadikannya pilihan yang ideal untuk ponsel pintar masa depan, sebagaimana seperti yang diklaim pada keterangan resmi yang diterima Telset.
Dimensity 9400 hadir dengan desain All Big Core generasi kedua yang menggunakan arsitektur CPU Arm v9.2. Chipset ini dilengkapi dengan satu inti Arm Cortex-X925 yang bekerja pada kecepatan 3,62GHz, tiga inti Cortex-X4, dan empat inti Cortex-A720, sehingga mampu memberikan peningkatan performa inti tunggal sebesar 35% dan multi-inti sebesar 28% dibandingkan dengan generasi sebelumnya.
BACA JUGA:
- Keberadaan Dimensity 8400 Terungkap Lewat Bocoran HyperOS
- Hasil Benchmark Dimensity 9400 di Find X9 Pro Mengecewakan!
Proses produksi 3nm dari TSMC yang digunakan membuat cipset ini 40% lebih hemat daya, memberikan masa pakai baterai yang lebih lama bagi pengguna.
Selain itu, NPU Generasi ke-8 yang disematkan dalam Dimensity 9400 memungkinkan performa AI generatif yang jauh lebih cepat dan efisien. Hal ini termasuk dukungan untuk pelatihan LoRA serta pembuatan video berkualitas tinggi langsung di perangkat, mempercepat hingga 80% dalam pemrosesan model bahasa besar (LLM).
Dari segi gaming, MediaTek Dimensity 9400 ini diperkuat dengan spesifikasi GPU Arm Immortalis-G925 yang memiliki 12 inti dan mendukung raytracing hingga 40% lebih cepat.
Dimensity 9400 juga membawa fitur setara PC seperti opacity micromaps (OMM) untuk menghasilkan efek transparansi lebih realistis, serta meningkatkan performa gaming hingga 41% dengan penghematan daya mencapai 44% dibandingkan generasi sebelumnya.
Pengguna dapat menikmati gameplay lebih lama dengan frame rate yang halus dan kualitas gambar yang tetap mengesankan berkat MediaTek Frame Rate Converter dan Arm Accurate Super Resolution (ASR).
Di sektor fotografi, MediaTek Imagiq 1090 mendukung perekaman video HDR di seluruh rentang zoom, memungkinkan pengguna menangkap momen-momen penting dengan lebih mudah, termasuk subjek yang bergerak.
Teknologi ini juga mengurangi konsumsi daya hingga 14% saat merekam video 4K60, menjadikannya lebih hemat energi dibandingkan dengan Dimensity 9300.
Fitur lain dari Dimensity 9400 meliputi modem 5G 3GPP Release-17 dengan kecepatan hingga 7Gbps pada frekuensi sub-6GHz, serta dukungan Wi-Fi 7 tri-band MLO dengan kecepatan data hingga 7,3Gbps.
Teknologi MediaTek Xtra Range™ 3.0 juga menambah jangkauan Wi-Fi hingga 30 meter, memberikan performa lebih baik dalam area yang lebih luas.
Untuk konsumen yang menginginkan fleksibilitas lebih, Dimensity 9400 mendukung Dual SIM Dual Active 5G/4G, memberikan kapabilitas dual data yang memudahkan penggunaan di berbagai situasi. Cipset ini juga mendukung ponsel lipat tiga, membuka jalan bagi inovasi desain ponsel pintar yang lebih fleksibel di masa mendatang.
Dengan semua fitur unggulan ini, MediaTek Dimensity 9400 siap memberikan pengalaman pengguna yang tak tertandingi dalam hal performa, efisiensi daya, dan teknologi AI canggih.
BACA JUGA:
- Tempel Snapdragon 8 Gen 4, Dimensity 9400 akan Rilis Lebih Awal
- MediaTek Akhirnya Ungkap Tanggal Rilis Dimensity 9400!
Chipset ini bisa menjadi pilihan tepat bagi produsen ponsel pintar yang ingin menghadirkan perangkat berkinerja tinggi bertenaga AI dengan daya tahan baterai lebih lama dan kemampuan fotografi serta gaming yang luar biasa.