3 Kelebihan Kamera Galaxy Z Flip4 5G Dibanding Seri Sebelumnya

REKOMENDASI
ARTIKEL TERKAIT

Telset.id – Samsung mengumumkan kehadiran Galaxy Z Flip4 5G sebagai smartphone foldable premium dari keluarga seri Z. Salah satu fitur yang digadang-gadang hebat adalah kameranya. Ada 3 kelebihan kamera Galaxy Z Flip4 5G dibanding seri sebelumnya.

HP terbaru Samsung ini membawa sejumlah peningkatan dibading generasi sebelumnya, seperti kamera yang lebih baik, baterai lebih besar, prosesor terbaru dan juga desain yang lebih fungsional.

Khusus untuk kameranya, berbagai peningkatan fitur kamera pada Galaxy Z Flip4 5G yang bisa menjadi alasan kuat buat kamu upgrade ke lini terbaru smartphone lipat dari Samsung ini.

Bisa dibilang, fitur kamera di Samsung Galaxy Z Flip4 5G adalah penyempurnaan fitur kamera dari lini Galaxy Z Flip Series sebelumnya. Peningkatan yang diberikan ini diharapkan bisa lebih memudahkan pengguna mengekspresikan dirinya melalui konten-konten yang lebih inspiratif.

Nah, bicara soal kelebihan kamera Galaxy Z Flip4 5G, Samsung memberikan highlight pada tiga kelebihan yang dibandingkan dengan lini Galaxy Z Flip Series sebelumnya. Berikut ini 3 kelebihan kamera Galaxy Z Flip4 5G:

BACA JUGA:

1. Sensor Kamera Lebih Besar

Kelebihan Kamera Galaxy Z Flip4 5G

Samsung menghadirkan peningkatan teknologi kamera yang signifikan pada Galaxy Z Flip4 5G dibandingkan generasi sebelumnya. Ponsel ini hadir dengan dengan Ultra Wide Camera 12MP dan Wide Camera 12MP di bagian Cover Screen serta Selfie Camera 10MP yang memungkinkan pengguna untuk mengambil foto dan video dari berbagai angle dengan mudah.

Galaxy Z Flip4 5G telah dibekali sensor kamera yang lebih canggih dan mampu menghasilkan gambar dan video 65% lebih cerah dibandingkan Galaxy Z Flip3 5G, sehingga hasil gambar dipastikan lebih tajam dan berkualitas tinggi.

Membuat konten pada malam hari pun tak perlu khawatir lagi karena peningkatan pada fitur Super Night Resolution, OIS & VDIS, yang membuat gambar terlihat lebih tajam, stabil dan jernih, walaupun dalam kondisi lowlight.

Fitur AI Stereo Depth pada Natural Portraits Galaxy Z Flip4 5G juga memastikan pengguna dapat menangkap gambar dengan warna dan outline yang vivid dan tajam meski pada kondisi lighting yang tidak maksimal.

Dengan performa prosesor Snapdragon 8+ Gen 1, Galaxy Z Flip4 5G juga 30% lebih irit daya dan 10% lebih kencang saat digunakan berburu konten.

2. FlexCam Lebih Praktis

Kelebihan Kamera Galaxy Z Flip4 5G

Kebutuhan mengambil foto dan video sembari tetap berkegiatan membuat kita memerlukan cara bikin konten yang lebih praktis. Memahami hal tersebut, Samsung telah membekali Galaxy Z Flip4 5G dengan pengalaman membuat konten yang lebih nyaman.

Galaxy Z Flip4 5G memaksimalkan form factor yang bisa dilipat lewat fitur FlexCam. Cukup lipat perangkat sebagian, pelanggan bisa leluasa ambil foto dari berbagai angle dan merekam video layaknya menggunakan camcorder, bikin pengalaman mengabadikan momen jadi lebih hidup apa pun kegiatan yang sedang dilakukan.

FlexCam juga memungkinkan pengguna bikin konten secara hands-free dengan mudah–cukup atur sudut pelipatan perangkat, letakkan di permukaan datar dengan angle sesuai keinginan, lalu ambil foto atau video dengan gesture atau timer.

FlexCam juga bisa digunakan di aplikasi Instagram, Facebook, dan WhatsApp, jadi pengguna bisa lebih ekspresif dan kreatif saat bikin story hingga reels.

3. Cover Screen Lebih Fungsional

Kelebihan Kamera Galaxy Z Flip4 5G

Selain menggunakan FlexCam, pengalaman bikin konten yang unik juga bisa pengguna rasakan melalui fitur Quick Shot pada Cover Screen yang telah diperbarui.

Cukup ambil Galaxy Flip4 5G kamu, lalu swipe ke kiri Cover Screen untuk memilih pengambilan Photo selfie, atau Potrait yang menghasilkan foto selfie berlatar belakang blur, atau video untuk rekam vlog selfie, pengguna bisa bikin berbagai konten foto dan video selfie dengan praktis.

Apalagi, kini pengguna bisa memilih berbagai rasio (1:1, 4:3, 16:9, 22:9) langsung dari Cover Screen, tanpa membuka perangkat. Menariknya lagi, pengguna juga bisa merekam dengan kontinuitas yang seamless.

Misalnya dari Quick Shot saat perangkat tertutup, ke Flex Mode saat perangkat terbuka tanpa pause, atau stop video–ideal untuk kamu yang mau bikin vlog.

BACA JUGA:

Memanfaatkan beragam fitur kamera kini bisa dengan mudah dari Cover Screen. Pengguna bisa memasang foto, GIF, hingga video sesuai keinginan sebagai latar belakang dari Cover Screen serta memilih desain antar muka dengan tampilan jam yang disuka untuk membuat Galaxy Z Flip4 5G miliknya benar-benar autentik dan beda dari yang lain.

Cover Screen di Galaxy Z Flip4 5G kini lebih fungsional dibanding generasi sebelumnya. Bahkan pengguna bisa menelepon, balas chat dengan Quick Reply, hingga cek kalender tanpa harus membuka perangkat.

SPESIFIKASI SAMSUNG GALAXY Z FLIP4 5G

  • Rilis: Agustus 2022
  • Network: GSM/ CDMA/ HSPA/ EVDO/ LTE/ 5G
  • OS: Android 12, One UI 4.1.1
  • Layar: 6.7 inci Foldable Dynamic AMOLED 2X, 120Hz, HDR10+, 1200 nits (peak)
  • Chipset: Qualcomm SM8475 Snapdragon 8+ Gen 1 (4 nm)
  • CPU: Octa-core (1×3.19 GHz & 3×2.75 GHz & 4×1.80 GHz)
  • GPU: Adreno 730
  • RAM: 8GB
  • Memori: 128GB, 256GB, 512GB
  • Dimensi: 165.2 x 71.9 x 6.9 mm (Unfolded), 84.9 x 71.9 x 15.9-17.1 mm (Folded)
  • Kamera Utama: 12 MP, f/1.8, 24mm (wide), 12 MP f/2.2 (ultrawide), Dual Pixel, OIS
  • Kamera Depan: 10 MP, f/2.4, 26mm (wide)
  • Baterai: Li-Po 3700 mAh, Fast charging 25W
  • NFC: Yes
  • Warna: Bora Purple, Graphite, Pink Gold, Blue, Yellow, White, Navy, Khaki, Red
  • Harga: Rp 13.999.000 (8GB/128GB), Rp 14.999.000 (8GB/256GB), Rp 16.999.000 (8GB/512GB), Rp 15.499.000 (BeSpoke 8GB/256GB)

[HBS]

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

ARTIKEL TEKINI
HARGA DAN SPESIFIKASI