Ini Deretan Fitur Chipset MediaTek Dimensity 6300, Ada HyperEngine

Telset.id, Jakarta – MediaTek beberapa waktu lalu telah meluncurkan chipset Dimensity 6300 yang ditargetkan untuk digunakan berbagai HP 5G dengan fokus pada gaming berkat fitur HyperEngine, namun chip ini tidak menawarkan fitur ini saja, melainkan berbagai fitur lainnya.

Dalam keterangan resmi yang diterima Telset,  Dr. Yenchi Lee, Deputy General Manager of MediaTek Wireless Communications Business Unit mengatakan bahwa Dimensity 6300 membawa peningkatan performa CPU dengan kecepatan clock 2,4Ghz.

Selain itu, dia juga mengklaim berbagai ponsel yang menggunakan prosesor ini akan mampu menawarkan kamera beresolusi 108MP, sehingga para pabrikan ponsel bisa memberikan smartphone yang bisa bersaing di pasaran.

BACA JUGA:

Untuk kamera 108MP yang didukung oleh chipset 5G MediaTek ini juga sudah dibekali dengan fitur Noise Reduction yang berjalan melalui multiframe pra-integrasi agar bisa menghasilkan foto yang lebih baik di kondisi cahaya redup.

Dari sisi performa seperti yang disebutkan di awal, fitur HyperEngine ini berfungsi untuk meningkatkan performa pada saat pengguna bermain game. Fitur ini diklaim memberikan peningkatkan efisiensi daya hingga 11 persen, peningkatan FPS hingga 13%, prediksi koneksi yang lebih stabil di antara jaringan 5G atau konektivitas WiFi.

Dari sisi display, ponsel bertenaga prosesor ini akan mampu mendukung layar dengan miliaran warna, terutama jika memakai panel AMOLED. Tersedia juga fitur video 10-bit dan refresh rate hingga 120Hz.

Sedangkan untuk konektivitasnya, chip ini sudah dilengkapi dengan modem 5G standar 3GPP Release-16 yang memberikan peningkatan konektivitas yang sudah diterapkan oleh operator seluler di dunia. Selain itu, ada pula fitur MediaTek 5G UltraSave 3.0+ untuk menghemat daya modem R16 sekitar 13-30 persen di skenario konektivitas 5G sub-6GHz.

Tidak hanya itu saja, MediaTek juga mengklaim bahwa modem 5G yang digunakan di prosesor ini bisa mengenali lingkungan koneksi dan menerapkan peningkatan cerdas situasional yang dirancang untuk memberikan kecepatan downlink 20 persen lebih efektif ketimbang milik kompetitor.

BACA JUGA:

Dan yang paling terakhir adalah fitur yang dihasilkan berkat proses fabrikasi 6nm dari TSMC yang membuat masa pakai baterai lebih lama dengan performa yang lebih kencang. MediaTek sendiri mengatakan bahwa teknologi 6nm ini bisa memberikan kebebasan bagi pabrikan smartphone untuk memberikan inovasi ke perangkatnya.

1 KOMENTAR

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Related Articles

HARGA DAN SPESIFIKASI
REKOMENDASI
ARTIKEL TEKINI