Iklan Samsung Galaxy S9 Sindir Performa iPhone 6

REKOMENDASI
ARTIKEL TERKAIT

Telset.id, Jakarta – Samsung merilis iklan baru dalam bentuk video. Isinya menyindir pengguna perangkat Apple, khususnya ponsel iPhone. Samsung mengolok persoalan baterai iPhone 6 yang mengalami Throttling alias penurunan performa untuk mencegah masalah restart secara terus-menerus di iOS 11.

Dalam video tersebut, seorang pemeran wanita tampak begitu frustasi saat menggunakan perangkat iPhone 6. Ponselnya tidak bisa membuka beragam aplikasi secara cepat. Ia terkendala membuka aplikasi Wallet di depan petugas imigrasi bandara. Ia juga tak bisa menikmati hiburan di dalam pesawat.

Parahnya lagi, seperti dilansir The Verge, iPhone 6 sang wanita tidak mendukung kemampuan tahan terkena air hujan. Merasa kebingungan, wanita tersebut akhirnya memutuskan mampir ke Apple Store untuk mendapatkan jawaban dari masalah iPhone 6 yang menujukkan kinerja sangat lambat.

Di video itu, pihak Apple Store memberikan jawaban atas pertanyaan si wanita. Mereka meminta kepadanya untuk menggunakan pengaturan Peak Performance di Battery Health di perangkat iOS 11.3. Konsekuensinya, solusi itu akan membuat ponsel mengalami masalah restart berulang-ulang.

Baca juga:  Apple Akui Turunkan Performa iPhone Lawas

Wanita tersebut kemudian meninggalkan Apple Store. Di tengah jalan, ia bertemu pria yang ada di iklan Samsung sebelumnya, yakni berpotongan rambut poni ala notch di iPhone X. Tak mau kejadian berlangsung terus-menerus, wanita itu memutuskan membeli ponsel Samsung Galaxy S9.

Namanya juga rivalitas, dalam iklan berjudul “Samsung: Moving On” tersebut, Samsung benar-benar mengeksplorasi kelemahan iPhone. Tak cuma memperlihatkan kekurangan, Samsung juga meledek tampilan dan desain sang pesaing. Samsung seolah ingin menegaskan bahwa notch di iPhone X tampak begitu aneh.

Penasaran dengan iklan baru Samsung yang menyindir produk Apple? Simak videonya di bawah ini.:

https://www.youtube.com/watch?v=3qhW1sDPHYI#action=share

1 KOMENTAR

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini


ARTIKEL TEKINI
HARGA DAN SPESIFIKASI