Harga Realme GT 6 Versi Eropa Bocor, Indonesia?

Telset.id, Jakarta – Menjelang peluncurannya di Eropa, bocoran terbaru dari Realme GT 6 telah berseliweran di internet yang memberikan detail harga jual ponsel ini.

Seperti yang diketahui, Realme akan meluncurkan Realme GT 6 pada Kamis, 20 Juni, dengan fitur unggulan seperti kamera utama 50 MP yang dilengkapi sensor OIS dan Sony-LYT808.

Sebelumnya dilaporkan bahwa ponsel ini akan menjadi versi internasional dari Realme GT Neo6 yang tersedia di China. Kini, bocoran harga Eropa telah muncul, menambah detail menarik tentang perangkat.

BACA JUGA:

Menurut laporan GSMArena, Realme GT 6 terlihat di Rumania, di mana HP ini terdaftar di pengecer online lokal Emag.ro. Ponsel ini akan dijual dengan harga RON 3,500 atau Rp12,3 jutaan untuk varian 12/256 GB dan RON 4,100 atau Rp14,4 jutaan untuk varian 16/512 GB.

Sementara itu, Realme GT 6 yang akan dijual di Polandia, dengan varian RAM dan penyimpanan yang paling tinggi terlihat dibanderol dengan harga PLN 3,500 atau sekitar Rp14,5 jutaan.

Sedangkan, untuk di pasar Indonesia, menurut pantauan tim Telset pada Selasa 18 Juni 2024, Realme GT 6 ini dijual oleh seorang penjual dengan harga Rp7.999.000 untuk varian RAM 12/256GB.

Dari bocoran harga yang muncul di Tokopedia ini terlihat cukup mengejutkan, mengingat dalam postingan Instagram @realmeindonesia menunjukan bahwa ponsel ini dibandingkan dengan Samsung Galaxy S24 dan S24 Ultra serta iPhone 15 dan 15 Pro yang dijual dengan harga Rp13 jutaan ke atas.

Postingan tersebut mengisyaratkan bahwa Realme GT 6 akan dijual di Indonesia dengan harga yang lebih murah dibandingkan HP dari para kompetitornya yang dibanderol di kisaran Rp13-18 jutaan. Dalam kolom komentar postingan tersebut pun banyak netizen yang mengharapkan ponsel ini dijual di bawah harga Rp10 jutaan.

BACA JUGA:

Jika memang bocoran harga Realme GT 6 di Tokopedia tersebut menjadi kenyataan, maka harapan para netizen Indonesia bisa dipenuhi. Sayangnya hingga saat ini masih belum diketahui pasti berapa harga ponsel ini, sehingga kita perlu menunggu beberapa hari lagi hingga Realme GT 6 resmi diluncurkan. [FY/IF]

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Related Articles

HARGA DAN SPESIFIKASI
REKOMENDASI
ARTIKEL TEKINI