Gunakan Layar Jenis LCD, Harga iPhone 12 4G Rp 7 Juta?

Telset.id, Jakarta – Bocoran informasi menyebut bahwa Apple akan menjual iPhone 12 4G dengan harga USD549 atau sekitar Rp 7,8 juta per unit. Basis perangkat tersebut menggunakan layar jenis LCD.

Laporan yang sudah beredar menyatakan bahwa Apple akan meluncurkan beberapa iPhone 12 pada akhir tahun ini.

Kalau kabar yang tersiar benar, perusahaan asal Cupertino bakal meluncurkan sekaligus empat model iPhone 12.

{Baca juga: Foto Konsep iPhone 12 Navy Blue Tampak Menakjubkan}

Empat model iPhone 12 terdiri atas kelas bawah, menengah, dan premium. Kabarnya, beberapa model sudah menggunakan jaringan 5G. Informasi mengungkap, iPhone 12 seri terbawah akan dijual Rp 7,8 juta.

Menurut Ubergizmo, seperti dikutip Telset.id, bocoran tersebut disampaikan oleh pemilik @omegaleaks via akun Twitter. Apapun basisnya, harga Rp 7,8 juta untuk iPhone 12 tetap menarik.

Apalagi, kalau informasi yang selama ini beredar terbukti benar, iPhone 12 akan ditenagai oleh chipset A14. Artinya, iPhone 12 seri terendah hanya berbeda dari sisi jenis layar serta jaringan yang digunakan.

Apple sebenarnya telah meraih keberhasilan dengan iPhone berharga murah, Lihat saja iPhone XR dan iPhone 11. Dua perangkat itu berhasil meraup penjualan fantastis dan menolong pendapatan perusahaan.

Dengan harga yang berpotensi lebih murah, iPhone 12 bukan tidak mungkin akan mengikuti jejak, bahkan melampaui capaian iPhone XR dan iPhone 11. Sayang, Apple belum mau mengonfirmasi bocoran tersebut.

{Baca juga: Produksi iPhone 12 Akan Dimulai Bulan Depan}

Bicara soal iPhone 12, sebelumnya berhembus kabar bahwa Apple akan memulai proses produksi perangkat anyar tersebut pada bulan Juli. Laporan mengenai jadwal produksi iPhone baru dilaporkan oleh DigiTimes.

Meski demikian, ada kemungkinan produksi terkendala akibat pasokan yang terhambat karena wabah Covid-19 yang melanda dunia, sehingga dapat menyebabkan peluncuran pun tertunda. [SN/IF]

SourceUbergizmo

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini


Related Articles

HARGA DAN SPESIFIKASI
REKOMENDASI
ARTIKEL TEKINI