Telset.id, Jakarta – Google mengumumkan bahwa fitur widget layar kunci akan kembali hadir di lebih banyak perangkat berbasis sistem operasi terbarunya Android 16, termasuk tablet dan smartphone.
Saat ini, fitur widget layar kunci tersebut memang sudah tersedia, namun hanya ada di Pixel Tablet, alhasil Google berencana untuk memperluas dukungannya setelah Android 16 resmi dirilis.
Fitur widget layar kunci bukanlah hal baru di ekosistem Android. Pada masa awal pengembangannya, Android sempat memiliki fitur serupa, tetapi kemudian dihapus dalam beberapa versi terbaru.
BACA JUGA:
- Makin Aman, Google Perkenalkan Fitur Deteksi Scam di Android
- Android 16 Dijadwalkan Google Rilis Lebih Awal, Kapan?
Kini, Google memastikan bahwa fitur widget layar kunci ini akan kembali hadir, memungkinkan pengguna mengakses informasi penting langsung dari layar kunci tanpa harus membuka perangkat.
Sistem operasi Android 16 diprediksi akan mulai tersedia untuk perangkat pertama pada Juni 2025, dan Google menjanjikan bahwa pengembang aplikasi dapat mengaktifkan widget layar kunci sesaat setelah sistem operasi ini dirilis.
Meskipun fitur ini belum diaktifkan dalam versi beta Android 16 yang saat ini diuji coba, tim dari Android Authority berhasil mengaktifkannya dan menemukan perbedaan dalam cara fitur ini bekerja di perangkat tablet dan smartphone.
Pada Pixel Tablet, pengguna cukup menggeser ke kanan dari layar kunci untuk mengakses widget. Sementara itu, untuk smartphone, fitur ini hanya dapat diakses melalui mode screensaver Android, yang aktif saat perangkat sedang mengisi daya atau dipasang di dock.
Namun, Google memberikan fleksibilitas kepada pengembang dan produsen smartphone untuk menentukan cara kerja widget layar kunci ini. Artinya, kemungkinan akan ada berbagai implementasi yang berbeda tergantung pada kebijakan masing-masing produsen.
BACA JUGA:
- Asyik! Google Drive Kini Dilengkapi Fitur Transkrip Video
- Android 16 Hadirkan Dukungan LE Audio untuk Alat Bantu Dengar
Kembalinya widget layar kunci di Android 16 menandai langkah baru dalam meningkatkan pengalaman pengguna. Dengan fitur ini, pengguna dapat mengakses informasi seperti cuaca, kalender, dan notifikasi penting tanpa perlu membuka kunci perangkat.
Jika diterapkan dengan baik, fitur ini bisa menjadi tambahan yang berguna bagi pengguna Android di berbagai perangkat.