Depak Apple, Xiaomi Kuasai Pasar Wearable Device

REKOMENDASI
ARTIKEL TERKAIT

Telset.id, Jakarta – Xiaomi masih menjadi momok bagi Apple. Setelah mendapat “gangguan” di pasar smartphone, kini Xiaomi kembali mengusik kenyamanan Apple di pasar wearable device. Tak hanya menggusur Apple dari posisi puncak, Xiaomi bahkan mendepak raksasa Cupertino itu di posisi tiga.

Dilansir dari PhoneArena, penjualan produk wearable Xiaomi seperti Mi Band berhasil meraih posisi puncak di Q2 2017, dengan pangsa pasar sebesar 17,1% atau berhasil menjual 3,7 juta unit. Xiaomi menggeser posisi Fitbit yang turun ke posisi kedua dengan 15,7% dari sebelumnya 28,5%, setelah menjual 3,4 juta unit.

Sedangkan Apple dengan seri Apple Watch mereka menempati posisi ketiga dengan total pangsa pasar sebesar 13%, dengan penjualan 2,8 juta unit perangkat wearable Apple. Sedangkan untuk merek lain jika digabungkan berhasil menguasai pangsa pasar sebanyak 54,2% atau sebanyak 11,7 juta unit.

“Wearable Xiaomi Mi Band sangat populer di China, karena harga yang murah dan fitur yang banyak seperti monitor detak jantung, penghitung langkah dan lansiran kalender,” jelas Neil Mawston, Direktur Eksekutif Strategy Analytics.

Xiaomi Mi Band sendiri sudah memiliki dua seri yakni Mi Band dan Mi Band 2. Wearable ini memang memiliki berbagai fitur di dalamnya seperti penunjuk waktu, alarm, notifikasi, sensor detak jantung, kalori, penghitung langkah, dan lainnya. Berbeda dengan wearable lain yang harganya mencapai jutaan, gadget ini hanya seharga Rp 280 ribuan saja. (FHP/HBS)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini


ARTIKEL TEKINI
HARGA DAN SPESIFIKASI