Debut ZenFone 4 Kembali Molor, Ini Penjelasan CEO Asus

REKOMENDASI
ARTIKEL TERKAIT

Telset.id, Jakarta – Kedatangan ZenFone 4 ke ranah ponsel dunia sepertinya akan kembali tertunda. Jika sebelumnya ponsel tersebut diperkirakan akan meluncur di ajang Computex 2017, yang berlangsung akhir Mei lalu, dan nyatanya tidak. Sebuah kabar terbaru menyebutkan bahwa penerus ZenFone 3 itu akan diperkenalkan pada Juli mendatang, dan bukannya bulan ini seperti rumor sebelumnya.

Hal ini dibenarkan oleh sang CEO, Jerry Shen, yang mengatakan bahwa ZenFone 4 series yang sangat dinantikan akan diperkenalkan pada akhir Juli. Asus memutuskan untuk menunda peluncuran smartphone hingga tiga bulan untuk memperbaiki lembaran spesifikasinya dan membuat beberapa perubahan desain yang signifikan.

Smartphone ZenFone 4 yang diluncurkan oleh Asus akan mengemas layar 5,5 inci, dan diperkirakan akan dibanderol pada harga USD500 atau sekitar Rp6.6 juta. Nantinya, varian baru dengan ukuran berbeda akan dilepas di pasaran, namun detail tentang spesifikasi masih belum diketahui.

Asus berharap bisa mulai menghasilkan keuntungan di kuartal ketiga, mengingat bisnis smartphone perusahaan telah mengalami kerugian operasi bersih pada semester pertama tahun ini.

Selain itu, seperti dilaporkan PhoneArena, Sabtu (10/6/2017), Shen juga memastikan rencana Asus untuk mengumumkan jajaran ZenFone 5 tahun depan di Mobile World Congress MWC). Sementara itu, peluncuran utama berikutnya yang berasal dari Asus adalah AR ZenFone, smartphone Google Tango yang akan memulai debutnya di Taiwan pada tanggal 14 Juni. [IF]

 

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini


ARTIKEL TEKINI
HARGA DAN SPESIFIKASI