Telset.id, Jakarta – ARM resmi meluncurkan CPU terbaru, yaitu Cortex-X925. Datang dengan GPU Immortalis G925, CPU ini dirancang untuk HP flagship yang akan diluncurkan di akhir tahun.
Bagi yang belum tahu, ARM merupakan perusahaan yang mengembangkan berbagai CPU dan GPU untuk prosesor yang tersedia di pasaran, misalnya chipset Snapdragon dari Qualcomm atau Dimensity dari MediaTek.
Dilansir Telset dari Gizmochina pada Kamis (30/05/2024), CPU Cortex baru akan memiliki peningkatan kinerja single-core sebesar 36%. Selain itu, ada peningkatan tugas AI hingga 41%.
BACA JUGA:
- NVIDIA Avatar Cloud Engine, Gamer Bisa Interaksi dengan NPC
- MediaTek akan Banjiri Pasar Indonesia dengan Chipset Terbaru
Tak hanya itu, CPU ini pun akan memperkenalkan generasi baru mikroarsitektur Cortex-A untuk core CPU kecil, yang menawarkan kinerja dan efisiensi yang lebih baik.
Di sisi lain, GPU Immortalis G925 juga akan menawarkan peningkatan kinerja grafis sebesar 37%, peningkatan ray tracing sebesar 52% untuk objek kompleks, dan peningkatan beban kerja AI sebesar 34%. Tidak hanya itu saja, GPU ini hemat daya hingga 30 persen.
Untuk menyesuaikan peluncuran perangkat dalam waktu yang lebih cepat, perusahaan akan memberikan produsen tata letak yang dioptimalkan untuk memudahkan desain arsitektur baru.
BACA JUGA:
- MediaTek Dimensity 9300 akan Kalahkan Kinerja Chip Apple A17
- ARM Luncurkan CPU Cortex-X4, Clockspeed Hingga 3,4Ghz
Meski begitu merek tertentu belum mengonfirmasi smartphone apa yang akan menggunakan chip ini, tetapi kemungkinan chip ini akan hadir di akhir tahun.
Sementara itu, ada kemungkinan MediaTek Dimensity 9400 akan membawa CPU ARM Cortex-X925 terbaru beserta GPU Immortalis ini. Jadi tinggal kita tunggu saja CPU baru ini hadir di HP flagship yang rilis di akhir tahun. [FY/IF]