Apple akan Sulit Penuhi Pesanan iPhone X?

Telset.id, Jakarta – Jadwal pre-order iPhone X masih baru akan dibuka pada 27 Oktober mendatang. Namun analis dari KGI Securities, Ming-Chi Kuo memperkirakan jika Apple tidak akan bisa memenuhi permintaan akan iPhone X. Kenapa?

Ming-Chi Kuo mengatakan, bahwa iPhone X akan diminati oleh banyak orang, khususnya para Apple Fanboy (sebutan untuk fans Apple), yang ingin membali seri spesial iPhone tersebut. Bahkan diperkirakan hingga akhir tahun nanti, 40 juta unit iPhone X akan terjual.

Namun, sambung Kuo, minat yang besar itu justru akan menimbulkan “masalah” bagi Apple. Pasalnya, Apple tidak akan bisa memenuhi pesanan iPhone X dari para konsumennya. Salah satu sebabnya adalah karena hingga akhir tahun 2018, Apple hanya menyediakan kuota iPhone X hingga 90 juta unit saja.

Bisa dibayangkan jika sampai akhir tahun saja akan ada 40 juta unit iPhone X yang akan laku dipasaran, lantas berapa unit iPhone X yang akan dipesan oleh konsumen di 2018 mendatang?

Penyebab lainnya menurut Kuo, produksi layar OLED serta perakitan kamera 3D scanning di bagian depan untuk Face ID yang akan menahan produksi dari iPhone X dan berdampak pula pada “ketidaksanggupan” Apple untuk memenuhi permintaan iPhone X.

iPhone X sendiri selain akan segera bisa dipesan secara pre-order pada 27 Oktober mendatang, juga akan tersedia di pasaran pada 3 November mendatang. (FHP/HBS)

SourceGSMArena

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini


Related Articles

HARGA DAN SPESIFIKASI
REKOMENDASI
ARTIKEL TEKINI