5 Kelebihan Acer Aspire Lite Special Edition, Laptop untuk Pelajar dan Mahasiswa

Telset.id – Dalam rangka merayakan 25 tahun perjalanan karirnya di tanah air, Acer Indonesia meluncurkan laptop barunya yaitu Aspire Lite Special Edition Acer 25th. Laptop ini ditujukan untuk memenuhi kebutuhan pelajar dan mahasiswa dengan beragam fitur canggih yang mendukung aktivitas belajar mengajar. 

Jika Anda sedang mencari laptop untuk pelajar dan mahasiswa, berikut adalah 5 fitur andalan dari Acer Aspire Lite Special Edition yang membuat kegiatan belajar akan semakin seru.

  • Tipis dan Ringan, Mudah Dibawa ke Kampus atau Sekolah

Acer Aspire Lite Special Edition Acer 25th hadir dengan desain edisi spesial yang modern dan menarik.  Dengan menggunakan cover berbahan metal, Laptop untuk pelajar dan mahasiswa ini tampil kokoh dan elegan. 

Laptop untuk pelajar dan mahasiswa ini sangat mudah dibawa ke mana saja, baik ke kampus atau sekolah dengan berat hanya 1,5 kg. Desainnya juga cukup simpel, sehingga nyaman digunakan mahasiswa atau pelajar di berbagai tempat, baik di sekolah, kampus, perpustakaan, maupun di rumah.

  • Performa Tinggi untuk Mendukung Kegiatan Belajar

Ditenagai oleh Intel® Core™ i3-1215U processor, Acer Aspire Lite baru ini menawarkan performa yang lebih tinggi dibandingkan generasi sebelumnya. Prosesor ini memiliki arsitektur hybrid dengan 6 core dan 8 thread, serta frekuensi maksimal hingga 4.40 GHz. 

Dikombinasikan RAM 8GB berjenis DDR5 yang dapat di-upgrade dan SSD NVMe hingga 512 GB, memastikan kegiatan multitasking berjalan lancar tanpa hambatan. Hal ini sangat berguna untuk menjalankan aplikasi berat, belajar online, dan tugas-tugas lainnya.

  • Layar IPS 14 Inci dengan Resolusi WUXGA

Laptop untuk pelajar dan mahasiswa ini dibekali layar 14 inci beresolusi WUXGA (1920 x 1200). Teknologi IPS pada layar ini memberikan tampilan yang lebih jernih dan sudut pandang yang lebih luas. 

Selain itu, fitur Acer ComfyView dan BluelightShield membantu mengurangi pantulan cahaya dan melindungi mata dari sinar biru. Sehingga para pelajar dan mahasiswa dapat menggunakan laptop ini untuk belajar dan menyelesaikan tugas sekolah atau kuliah dalam waktu yang lama.

  • Belajar Online Lancar berkat FHD Camera dan Konektivitas Lengkap 

Agar kegiatan belajar semakin lancar, Acer Aspire Lite Special Edition Acer 25th disematkan webcam  dengan resolusi FHD 1080p yang dilengkapi privacy shutter. Sehingga para pelajar dan mahasiswa dapat melakukan belajar online lebih lancar. Ini juga didukung oleh jaringan Wi-Fi 5. Selain belajar online, jaringan Wi-Fi 5 ini memudahkan mahasiswa dan pelajar dalam menyelesaikan tugas kuliah. 

Tidak hanya itu, laptop ini juga dilengkapi port konektivitas yang lengkap, seperti port USB Type-C full function, 3x USB Type-A, HDMI, dan MicroSD. Konektivitas yang melimpah ini memungkinkan pengguna untuk menghubungkan berbagai perangkat eksternal dengan mudah, seperti mouse, keyboard, proyektor, atau perangkat penyimpanan eksternal. Dengan port yang lengkap ini, sangat membantu pelajar dan mahasiswa dalam menyelesaikan tugas dan presentasi.

  • Baterai Irit, Charging Cepat

Ditunjang baterai 58Wh yang mampu bertahan hingga 10 jam penggunaan, Acer Aspire Lite Special Edition Acer 25th memastikan para mahasiswa dan pelajar dapat menyelesaikan berbagai tugas tanpa khawatir kehabisan daya. 

Selain itu, Laptop untuk pelajar dan mahasiswa ini juga dilengkapi dengan charger USB-Type C 65W yang memungkinkan pengisian daya lebih cepat. Fitur ini sangat penting untuk pelajar dan mahasiswa yang sering berpindah tempat dan membutuhkan laptop dengan daya tahan baterai yang irit dan pengisian daya cepat.

Acer Aspire Lite Special Edition menawarkan berbagai fitur unggulan yang dirancang khusus untuk memenuhi kebutuhan belajar bagi para pelajar dan mahasiswa. Dengan desain yang modern, performa tinggi, layar berkualitas, konektivitas lengkap, dan daya tahan baterai yang lama, Laptop untuk pelajar dan mahasiswa ini menjadi pilihan tepat untuk mendukung kegiatan belajar mengajar.

Acer Aspire Lite Special Edition Acer 25th tersedia dalam dua pilihan penyimpanan denga SSD 256GB dan 512 GB. Acer Aspire Lite Special Edition Acer 25th varian SSD 256GB dijual dengan harga Rp6.249.000. Sementara varian 512 GB dipasarkan dengan harga Rp6.499.000. Tersedia juga varian lainnya dengan prosesor Intel Core i5-1235U dengan harga mulai dari Rp8.599.000. Seluruh varian sudah tersedia di Acer Official Store Indonesia secara online dan offline. 

Tunggu apa lagi? Untuk pembelian Acer Aspire Lite Special Edition Acer 25th, Anda bisa mengunjungi Acer eStore di https://store.acer.com/en-id/aspire-lite-al14-51m-nx-ktvsn-001. Dalam setiap pembelian Laptop untuk pelajar dan mahasiswa ini sudah diinstal sistem operasi Windows 11 Home terbaru dan pre-installed Microsoft Office Home & Student 2021 yang siap digunakan. 

Jangan lewatkan juga promo Kejutan 25 Tahun Acer yang berlangsung hanya sampai 31 Juli 2024. Melalui program ini, tiap pembelian produk Acer apa pun berkesempatan mendapatkan hadiah-hadiah fantastis, mulai dari laptop Acer hingga motor listrik dan mobil listrik. Info lebih lengkap kunjungu acer.id/25tahun.  

8 KOMENTAR

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Related Articles

HARGA DAN SPESIFIKASI
REKOMENDASI
ARTIKEL TEKINI