Nintendo Hadirkan Konsol Switch untuk Hibur Pasien Rumah Sakit

REKOMENDASI
ARTIKEL TERKAIT

Telset.id, Jakarta – Nintendo dan Starlight akan membuat masa tinggal pasien di rumah sakit menjadi sedikit lebih mudah terkontrol. Dua perusahaan itu baru saja menghadirkan konsol game bernama Starlight Nintendo Switch Gaming yang akan disebar di banyak rumah sakit.

Sekadar informasi, dirawat di rumah sakit tak jarang malah membuat pasien depresi. Di sana, mereka minim hiburan. Lebih-lebih, di sekeliling Anda juga tergolek orang-orang yang menderita beraneka macam penyakit.

Beruntung, Nintendo dan Starlight akan menghadirkan konsol Nintendo Switch Gaming yang akan disebar ke banyak rumah sakit di seluruh Amerika Serikat.

Konsol Starlight Nintendo sebenarnya diluncurkan kembali pada 2019 dan awalnya tersedia di Rumah Sakit Anak Mary Bridge di Tacoma, Washington.

{Baca juga: 7 Game Nintendo Switch Gratis Terbaik 2020}

Sekarang, seperti dikutip Telset dari Ubergizmo, Rabu (30/12/2020), Nintendo akan memperluas ketersediaannya ke lebih banyak lokasi di seluruh Negeri Paman Sam. Artinya, konsol itu bukanlah barang baru.

Konsol Starlight Nintendo Switch Gaming didasarkan kepada Nintendo Switch dengan sedikit modifikasi sehingga lebih mudah untuk berpindah-pindah di lingkungan rumah sakit dan pergi dari kamar ke kamar.

{Baca juga: Game Nintendo Switch Populer Ini Diblokir Pemerintah China}

“Sebagai tambahan terbaru kami untuk Starlight Gaming, setiap konsol dilengkapi dengan lebih dari 25 permainan dari Super Mario Party hingga The Legend of Zelda: Breath of the Wild,” demikian kata perusahaan.

Konsol Starlight Nintendo Switch Gaming dibuat untuk memenuhi protokol keamanan infeksi yang ketat.

Pengguna dapat memainkannya di mana saja di rumah sakit dan membuat anak-anak merasa terhibur, mengingat banyak tempat bermain untuk anak-anak ditutup karena Covid-19. (SN/MF)

SourceUbergizmo

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

ARTIKEL TEKINI
HARGA DAN SPESIFIKASI