eFootball PES 2020 Versi Mobile Rilis 24 Oktober

REKOMENDASI
ARTIKEL TERKAIT

Telset.id, Jakarta  – Konami baru saja mengumumkan bahwa eFootball, game PES 2020 versi mobile akan hadir di ponsel pada 24 Oktober 2019. Game akan tersedia di iOS dan Android pada minggu depan.

Menurut pengembang asal Jepang itu, eFootball mencakup beberapa klub dan lisensi besar, termasuk Manchester United, FC Bayern Munchen, FC Barcelona, dan Juventus sebagai Klub Mitra resmi PES.

{Baca juga: Update ‘eFootball PES 2020’ Versi Mobile Hadir Oktober 2019}

eFootball dibangun menggunakan Unreal Engine 4. Jadi, seharusnya game tersebut menawarkan visual yang luar biasa. Apalagi, Konami memutuskan untuk meningkatkan seluruh grafis dan animasi eFootball.

Sama seperti di permainan sebelumnya, di eFootball pemain dapat membuat skuad impian dengan memperoleh pemain dari daftar yang jauh lebih besar daripada sebelumnya berkat lisensi baru yang disebutkan di atas.

Pemain yang masuk ke akses awal akan dapat memainkan beberapa acara sebelum game diluncurkan.  Menurut Phone Arena, eFootball bisa diunduh di iOS dan Android mulai 24 Oktober 2019.

Sebelumnya diberitakan, Konami terus menambahkan lebih banyak tim ke daftar lisensi eksklusif yang semakin berkembang pada eFootball PES 2020. Club Atlético River Plate adalah tim terbaru yang tampil secara eksklusif di PES 2020.

{Baca juga: Konami Tambah Lisensi Eksklusif Tim Sepak Bola ke PES 2020}

Tim tersebut mengikuti jejak Atlético Boca Juniors. Nama, logo, perlengkapan, dan stadion River Plate hanya akan menghiasi puncak PES 2020 dalam rilis tahunan pada tahun ini. Klub asal Buenos Aires itu akan disebut Núñez di FIFA 20. [BA/HBS]

Sumber : PhoneArena

2 KOMENTAR

Komentar ditutup.

ARTIKEL TEKINI
HARGA DAN SPESIFIKASI