600 Tim Bertarung di ASUS ROG Masters 2017

REKOMENDASI
ARTIKEL TERKAIT

Telset.id, Jakarta  –  Asus akhirnya resmi menggelar ajang kompetisi eSports termegah di Indonesia, Asus ROG Masters 2017. Kompetisi yang berlangsung di Ciputra Artpreneur Theater pada 16-17 September 2017 ini melibatkan seluruh pemain eSports professional dari seluruh Tanah Air.

Di Indonesia sendiri, Asus ROG Masters 2017 telah sampai pada tahap puncak, yakni babak Grand Final yang diselenggarakan di Jakarta.

Pada babak Grand Final ini, dibuka oleh pertandingan CS:GO antara RECCA dan BOOM ID, serta dilanjutkan dengan pertandingan DOTA2 antara BOOM ID dan UG.INFINITE.

Asus ROG Masters merupakan ajang kompetisi untuk game DOTA 2 dan CS:GO diklaim yang termegah di Indonesia.

Secara keseluruhan, total tim yang telah mendaftarkan diri untuk bergabung dalam kompetisi ini mencapai 606 tim yang berasal dari seluruh Indonesia.

“Saya sangat senang akhirnya Asus ROG Masters telah sampai pada babak grand final. Selain itu saya juga sangat bangga dan mengapresiasi antutiasme para gamer di Indonesia untuk mengikuti ajang ini,” kata Galip Fu, Country Marketing Manager Asus Indonesia.

Sebelumnya, babak kualifikasi ASUS ROG Masters telah digelar di 4 kota besar yakni Bandung, Surabaya dan Medan dan Jakarta. Selain itu, ada pula kualifikasi yang digelar secara online sebanyak dua kali.

[Baca juga: Asus ROG Zephyrus, Laptop Gaming Paling Tipis di Dunia]

Saat ini telah terdapat 8 tim eSports dari DOTA2 dan Counter Strike: Global Offensive (CS:GO) yang berhasil lolos dari babak Semifinal dan akan bertanding di babak Grand Final di Jakarta.

Foto: Dok. Asus

Adapun 4 tim eSports akan bertanding pada game CS:GO di babak Grand Final adalah RECCA, DDS, AKARA, dan BOOM ID. Sementara 4 tim eSports yang akan bertanding pada game DOTA2 adalah BOOM ID, EVOS, RRQ, dan UG.INFINITE.

Masing-masing tim akan bertanding memperebutkan juara pertama pada babak Grand Final dan mendapatkan hadiah uang tunai senilai Rp 50 juta untuk masing-masing tim pemenang.

Juara yang berhasil mewakili Indonesia dalam grand final nanti, akan kembali bertarung pada skala yang lebih tinggi yakni APAC (Asia Pasific) Qualifier untuk membawa nama Indonesia menjuarai kompetisi ini secara global.

[Baca juga: Asus ROG Zephyrus, Laptop Gaming Paling Tipis di Dunia]

“Dalam kompetisi ini, selain kebanggaan bagi siapapun yang berhasil menjuarainya, kami sudah menyiapkan total hadiah ratusan juta rupiah dan tiket untuk mengikuti APAC Qualifier dan ROG Masters Grand Finals 2017 dengan total hadiah Rp13,5 miliar,” ujar Galip.[HBS]

 

ARTIKEL TEKINI
HARGA DAN SPESIFIKASI