WhatsApp Tambahkan Fitur Filter Warna dan Album

REKOMENDASI
ARTIKEL TERKAIT

Telset.id, Jakarta – Pengalaman berbagi foto di aplikasi chatting WhatsApp dirasa banyak orang kurang menyenangkan dan “berwarna”. Pasalnya, pengguna hanya bisa mengirim foto saja, tanpa ada fitur tambahan lain seperti yang banyak dijumpai pada aplikasi chat lainnya, misalnya Line, Snapchat, Messenger, dll.

Namun pada update terbaru yang dirilis WhatsApp, aplikasi yang juga milik Facebook tersebut menambahkan dua fitur baru terkait berkirim gambar. WhatsApp menambahkan filter warna dan album foto di aplikasi chatting terbesar di dunia itu.

Untuk filter warna, WhatsApp memiliki lima filter warna yang bisa digunakan, yakni Pop, Black and White, Cool, Chrome, dan filter-filter film. Untuk menggunakan filter ini, pengguna harus menggunakan software kamera dari dalam WhatsApp

Caranya dengan melakukan sapuan jari ke arah atas untuk memilih salah satu dari lima filter yang tersedia. Lalu pengguna hanya tinggal mengambil gambar. Demikian seperti dikutip dari laman Ubergizmo.

Sementara fitur album akan menyatukan foto yang dikirimkan oleh pengguna dalam satu album. Saat penngguna mengirim foto atau video lebih dari empat buah, dengan sendirinya WhatsApp akan memasukkan kiriman tersebut dalam satu album.

Selain kedua fitur tersebut, WhatsApp juga menambahkan fitur baru, yakni membalas pesan percakapan dengan hanya melakukan swipe ke kekanan dari sebuah percakapan yang ingin di balas. Secara otomatis kutipan pesan yang ingin dibalas akan muncul beserta kolom untuk mengetikkan balasan tersebut.

Namun sayang, ketiga fitur ini baru tersedia di platform iOS dalam pembaharuan 2.17.30 saja. Sedangkan saat Tim Telset.id cek di Android, fitur ini masih belum dapat ditemukan. So, untuk pengguna Android sabar dulu ya.. [NC/HBS]

SourceUbergizmo

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

ARTIKEL TEKINI
HARGA DAN SPESIFIKASI