Sebentar Lagi, Pengguna iOS akan Lihat Iklan di WhatsApp

REKOMENDASI
ARTIKEL TERKAIT

Telset.id, Jakarta – Facebook tengah bersiap untuk “mendapatkan penghasilan” dari WhatsApp, dengan menayangkan iklan pada aplikasi messenger tersebut. Hal ini diungkapkan akun Twitter @WABetaInfo, yang menyatakan iklan di WhatsApp sedang dikembangkan dan diuji coba.

Sebagai permulaan, iklan nantinya akan ditayangkan pada aplikasi WhatsApp di platform iOS. Dilansir Telset.id dari phoneArena, Sabtu (29/09/2018), kemungkinan iklan tersebut akan ditampilkan pada WhatsApp Status, mirip seperti Instagram Stories.

Yang masih belum jelas soal iklan pada WhatsApp adalah, bagaimana cara Facebook untuk menargetkan iklan bagi ke pengguna WhatsApp. Sebab, seluruh pesan WhatsApp telah dienkripsi, yang membuat raksasa media sosial ini tidak bisa mendapatkan data pengguna.

Baca Juga: Cara Hentikan WhatsApp Berbagi Informasi dengan Facebook

Bisa jadi, iklan ini berlaku ketika WhatsApp mengizinkan Facebook untuk berbagi nomor telepon pengguna. Sehingga Facebook dapat menempatkan iklan bertarget berdasarkan aktivitas pengguna dalam aplikasi lainnya.

Iklan di WhatsApp sebenarnya menjadi alasan utama, kenapa Co-founder mereka, Brian Acton mundur dari jabatannya pada tahun lalu, tepat setelah CEO WhatsApp, Jan Koum melakukan hal yang sama. Acton merasa kesal karena Facebook ingin memonetisasi WhatsApp menggunakan iklan bertarget.

Baca Juga: WhatsApp akan Tandai Pesan Asli atau Spam

Itu berarti, WhatsApp akan menyerahkan data pengguna ke Facebook, yang menggunakan informasi itu untuk mengirimkan iklan sesuai aktivitas atau personalisasi pengguna. Meski demikian, masih belum ada informasi soal kapan dirilisnya iklan yang akan tampil di WhatsApp. (FHP)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini


ARTIKEL TEKINI
HARGA DAN SPESIFIKASI