Notifikasi di Android O Bisa Terhapus Sendiri

REKOMENDASI
ARTIKEL TERKAIT

Telset.id, Jakarta – Android O telah diumumkan Google sebagai nama dari generasi Android berikutnya, dan versi preview-nya juga sudah dirilis secara terbatas untuk kalangan developer aplikasi. Ada sejumlah perubahan baru yang ditambahkan untuk meningkatkan kualitas Android, baik secara tampilan maupun fungsional.

Di antara peningkatan yang dihadirkan itu, ada satu peningkatan yang menarik pada kemampuan mengatur prioritas notifikasi yang muncul. Sebelumnya kita sudah tahu bahwa Android memiliki kemampuan mengatur prioritas notifikasi dari sejumlah aplikasi tertentu.

Seperti misalnya kemampuan i menghilangkan notifikasi tiap kali Anda melakukan screenshot, mengatur agar notifikasi Facebook Event hanya muncul di status bar, atau teks dari Messenger dapat diatur langsung muncul (pop-up) di layar dan berbunyi keras.

Pada Android O, Google menambahkan fitur baru yang akan dicoba pengembang aplikasi, yakni fitur “timeout” untuk notifikasi. Sesuai namanya, fitur ini dihadirkan untuk memberikan batas waktu pemberitahuan (notifikasi) yang masuk. Jadi, nantinya notifikasi yang masuk di aplikasi akan hilang dengan sendirinya jika pengguna tak meresponnya dalam waktu tertentu.

Fitur ini nampaknya akan sangat berguna bagi para gamer, karena biasanya game yang mereka mainkan sering mengirimkan notifikasi “gak penting” yang cukup mengganggu di jam-jam sibuk. [HBS]

 

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini


ARTIKEL TEKINI
HARGA DAN SPESIFIKASI