Game Jadul “Age of Empires” Terlahir Kembali

Telset.id, Jakarta – Bagi Anda yang menginjak usia remaja di tahun 2000-an, tentu mengenal beberapa game legendaris, seperti Red Alert, Command & Conquer, hingga Age of Empires. Nah, khusus untuk penggemar game Age of Empires, kabarnya game ini akan “dihidupkan” kembali.

Dilansir dari Ubergizmo, Microsoft baru saja mengumumkan peluncuran game ber-genre Real-time Strategy (RTS) yakni sekuel terbaru atau tepatnya seri keempat dari game Age of Empires IV pada ajang Gamescom 2017.

“Kami sangat senang untuk terus menumbuhkan Empire, dan bersemangat untuk berbagi bahwa kami bekerja dengan Relic Entertainment dengan judul baru untuk franchise Age of Empires – Age of Empires IV,” jelas Microsoft.

Meski sudah resmi diperkenalkan, sayangnya Microsoft masih bungkam soal gameplay Age of Empires IV. Tak hanya itu, tanggal perilisan serta informasi penting lainnya, pun masih belum diungkapkan. Siap main? (FHP/HBS)

SourceUbergizmo

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

ARTIKEL TERKAIT

REKOMENDASI
ARTIKEL TEKINI
HARGA DAN SPESIFIKASI