Fitur Baru Gmail Bisa Tebak Kata yang Ingin Dipakai

REKOMENDASI
ARTIKEL TERKAIT

Telset.id, Jakarta – Google meningkatkan penggunaan kecerdasan buatan atau Artificial Intelligence (AI) dalam email dengan fitur Gmail terbaru. Namanya Smart Compose.  Fitur tersebut mampu membantu pengguna dalam menyelesaikan kalimat tertentu.

Menurut laporan CNBC, Smart Compose adalah pengembangan dari fitur Smart Replies. Smart Replies sendiri merupakan fitur yang berfungsi untuk membalas email secara cepat. Baru-baru ini, Google mengumumkan rencana penerapan Smart Replies di desktop setelah sebelumnya hadir di mobile.

Nah, bagaimana dengan Smart Compose? Fitur itu bakal mampu menyelesaikan pertanyaan sederhana, semisal “Ada apa dengan Anda?” atau “Di mana kamu?”dan sebagainya. Smart Compose juga bisa menambahkan frase kontekstual seperti, “Selamat berakhir pekan” ketika pengguna akan menutup email pada hari Jumat.

Bahkan, terkadang Smart Compose akan secara akurat menebak beberapa kata yang ingin pengguna pakai untuk menyelesaikan kalimat. Yang jelas, pemakaian Smart Compose sangatlah sederhana dan mudah.

Anda cukup mengetikkan pesan di email seperti biasa. Jika Google merekomendasikan sesuatu yang ingin Anda gunakan, tersedia teks abu-abu yang muncul di depan kursor. Tekan tombol tab untuk menerima saran tersebut.

Smart Compose tidak akan disesuaikan dengan gaya penulisan Anda. Namun begitu, fitur ini menyenangkan untuk dipakai dan mencerminkan ambisi Google yang lebih luas dalam menyuntikkan teknologi AI sehingga membuat pekerjaan sehari-hari pengguna menjadi lebih efisien.

Untuk sementara, Smart Compose hanya bisa dioperasikan via desktop. Bahasa yang tersedia pun baru bahasa Inggris. Akan tetapi, Google berjanji untuk memperluas layanan baru tersebut seiring kebutuhan para pengguna. Semoga Smart Compose cepat hadir di Indonesia. [SN/IF]

Source Link 

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

ARTIKEL TEKINI
HARGA DAN SPESIFIKASI