Google Dikabarkan Ingin Beli Perusahaan Mobile Payment, Softcard

softcard1JAKARTA – Softcard, perusahaan layanan mobile payment terbesar, yang didirikan bersama-sama oleh AT&T, T-Mobile dan Verizon, sedang berbenah hebat. Perusahaan ini memangkas pekerjanya, mengkonsolidasi operasionalnya, serta mencari pendanaan baru dengan penjualan saham. Nah, Google, raksasa IT dunia, tertarik untuk membelinya, dengan alasan paten yang dimiliki.

Seperti dikutip dari Phonearena, (17/01/2015), Softcard merupakan layanan aplikasi mobile payment seperti halnya Apple Pay dan Google Wallet. Layanan ini didirikan pada tahun 2010 untuk menyaingi Google Wallet.

Pada pendirian Softcard, Verizon sebagai salah satu operator pendirinya, berupaya untuk memblokade pergerakan Google. Bahkan Verison memblokade pembelian gadget yang dijual melalui kontrak Verizon dengan Google wallet.

Tapi, Softcard dikabarkan akan dijual dengan harga sangat rendah, atau di bawah USD 100 juta. Nilai rendah ini menggambarkan betapa parahnya kerugian tiga operator pendirinya, AT&T, T-Mobile, dan Verizon.

Kompetisi di layanan mobile payment semakin keras ketika Apple Pay masuk ke pasar. Dikabarkan Softcard harus mengeluarkan USD 15 juta per bulan untuk operasional. Jika rumor pembelian Google tidak berhasil, sepertinya salah satu perusahaan operator akan mengambilalih perusahaan ini.

Selain Google, perusahaan IT lain yakni Microsoft serta perusahaan payment gateway PayPal juga dikabarkan tertarik membeli Softcard. [AI/IF]

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

ARTIKEL TERKAIT

REKOMENDASI
ARTIKEL TEKINI
HARGA DAN SPESIFIKASI