Fix! Legion Gaming Phone Ditenagai Prosesor Snapdragon 865 Plus

Telset.id, Jakarta – Lenovo memastikan Legion Gaming Phone akan ditenagai oleh prosesor Snapdragon 865 Plus. Hal itu disampaikan bersamaan dengan diluncurkannya chipset flagship besutan Qualcomm tersebut.

Diungkapkan Jerry Tsao, VP Lenovo Mobile Gaming Group Emerging Markets, Lenovo Legion Gaming Phone akan menjadi salah satu ponsel pertama di dunia yang menggunakan prosesor Snapdragon 865 Plus.

“Lenovo Legion merupakan salah satu dari yang pertama untuk menawarkan Snapdragon 865 Plus pada portofolio perangkat gaming kami yang semakin bertambah di tahun ini,” katanya.

{Baca Juga: [VIDEO] Unboxing Lenovo Legion Gaming Phone Sebelum Peluncuran}

“Lenovo memiliki sejarah panjang dalam merancang pengalaman konsumen yang luar biasa bersama dengan Qualcomm Technologies dan kami tidak sabar untuk segera berbagi lebih banyak pengalaman-pengalaman ini,” jelas Jerry.

Peningkatan Fitur Snapdragon 865 Plus

Lenovo Legion Snapdragon 865 Plus

Mirip dengan Snapdragon 855 Plus yang dirilis tahun lalu, Snapdragon 865 Plus juga ditingkatkan CPU clock-speed dari Snapdragon 865.

SoC ini menggunakan inti CPU dengan kinerja tinggi Kryo Prime dengan clock-speed 3.09 GHz, tiga core Kryo 585 Gold clock di 2,42 GHz, dan empat Kryo 585 Core Silver 1.8GHz.

Sedangkan untuk GPU, menggunakan GPU Adreno 650 yang menawarkan render grafis 10% lebih cepat dibandingkan dengan versi standarnya.

{Baca Juga: Snapdragon 865 Plus Hadir, Clock Speed Tembus 3.1 GHz!}

Snapdragon 865 Plus juga telah mengusung modem terbaru X55 5G Modem-RF System. Model ini memungkinkan bagi pengguna untuk menikmati konektivitas 5G dengan latensi yang rendah untuk keperluan gaming.

Dan lagi, terdapat teknologi Qualcomm AI Engine generasi ke- 5 terbaru untuk kamera, audio, dan pengalaman gaming yang lancar. Fitur lainnya, prosesor ini menawarkan refresh rate hingga 144 Hz dan juga kualitas layar True 10-bit HDR Gaming.

{Baca juga: Spesifikasi dan Harga Hp Terbaru}

Menawarkan spesifikasi kelas atas, maka sangat cocok apabila prosesor Snapdragon 865 Plus digunakan pada smartphone di kategori gaming, seperti Asus ROG Phone 3 dan juga Lenovo Legion Gaming Phone.

Bocoran Spesifikasi Lenovo Legion

Sejauh ini, belum ada informasi lengkap soal spesifikasi Lenovo Legion Gaming Phone.  Tapi, baru-baru ini beredar bocoran skor benchmark ponsel gaming itu yang mencapai 600 ribu poin di AnTuTu Benchmark.

Tentu saja, skor tinggi itu berhasil diperoleh berkat Snapdragon 865 Plus yang digunakannya. Rumornya, Lenovo Legion Gaming Phone sendiri bakal ditopang dengan baterai berkapasitas besar dengan dukungan teknologi Ultra Fast 90W Charging System.

{Baca juga: Asus ROG Phone 3 Dipastikan Pakai Prosesor Snapdragon 865 Plus}

Selain itu, Legion Gaming Phone dilengkapi dengan tombol trigger serta aksesoris gaming. Ada juga fitur Dual Haptics, yaitu motor penggetar yang terpasang secara built-in.

Fitur ini akan memberikan feedback berupa getaran ke tangan pengguna, mirip joystick di konsol seperti PlayStation 4 (PS4).

Lenovo Legion akan meluncur pada bulan Juli 2020. Sayangnya, belum ada informasi pasti tanggal produk ini akan diluncurkan. Sementara Asus telah mengumumkan bahwa ROG Phone 3 akan dirilis pada tanggal 22 Juli 2020 mendatang. (IR/MF)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Related Articles

HARGA DAN SPESIFIKASI
REKOMENDASI
ARTIKEL TEKINI