Cara Mudah Scan Dokumen Pakai Kamera Smartphone

Telset.id – Di artikel sebelumnya, kita telah membahas tentang lima aplikasi scan dokumen di smartphone yang tersedia secara gratis. Dan kali ini, kita akan memberikan informasi yang lebih detail, bagaimana caranya melakukan scan dokumen pakai kamera smartphone.

Cukup dengan aplikasi scan dokumen pakai smartphone, kita dengan mudah bisa mendapatkan hasil scan dokumen yang cukup memuaskan. Buat kalian yang penasaran, simak tipsnya berikut ini!

{Baca juga: Simple, Begini Cara Buat QR Code Lokasi Pakai Smartphone!}

1. Instal Aplikasi scanner Dokumen ke smartphone kalian. Ada berbagai aplikasi scan dokumen yang tersedia secara gratis baik di platform iOS maupun Android. Salah satunya yang akan kami gunakan berikut ini yaitu Genius Scan.

2. Setelah menginstal aplikasi tersebut, buka aplikasi dan pilih icon kamera untuk mulai melakukan scanning.

3. Letakan dokumen yang ingin anda scan di depan kamera smartphone andaAkan ada area berwarna orange yang menandakan area yang dipindai pada dokumen. Secara otomatis area berwarna orange akan mendeteksi dokumen yang ingin di ambil. Lalu klik tanda centang yang ada di kanan.

4. Atur kembali bagian croping dokumen agar sesuai dengan perspektif yang diinginkan. Selain mengatur perspektif, kita juga bisa memilih format warna yang diinginkan. Seperti format Black/White, Warna atau Enhanced.

scan dokumen pakai smartphone

5. Simpan dokumen yang telah di scan tadi, dengan cara klik tombol share yang ada di sudut kanan atas. Setelah itu pilih format yang anda inginkan apakah PDF atau JPEG, lalu export ke penyimpanan memori smartphone. Atau kalian juga bisa mengirim langsung dokumen tersebut melalui email.

{Baca juga: Cara Ambil Foto 360 Derajat Pakai Smartphone Android}

Itulah tadi cara mudah melakukan scan dokumen pakai aplikasi di smartphone. Kalian tidak lagi perlu repot-repot menggunakan perangkat scanner hanya untuk melakukan scan dokumen, apalagi jika yang di-scan hanya satu atau lembar. Kecuali jika kalian butuh melakukan scan secara batch, menggunakan aplikasi smartphone pasti akan merepotkan. [IR/HBS]

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

ARTIKEL TERKAIT

REKOMENDASI
ARTIKEL TEKINI
HARGA DAN SPESIFIKASI