Mau Rilis di Indonesia, Galaxy Z Flip Punya Empat Varian Warna?

REKOMENDASI
ARTIKEL TERKAIT

Telset.id, JakartaSamsung Galaxy Z Flip diprediksi akan memulai debutnya pada 1 Februari 2020 mendatang. Informasi terbaru menyebutkan bahwa smartphone lipat terbaru Samsung tersebut akan tiba dengan empat varian warna.

Berdasarkan bocoran yang dikutip Telset.id dari SamMobile, Rabu (29/01/2020), nantinya akan ada empat warna Samsung Galaxy Z Flip. Mulai dari hitam, emas, silver, dan juga ungu. Meski demikian, varian warna ini tidak akan tersedia di semua pasar.

Untuk di markas Samsung, Korea Selatan, warna Galaxy Z Flip yang tersedia adalah warna biru, merah, dan pink. Nantinya perangkat tersebut akan tersedia melalui operator lokal, seperti SK Telecom, KT, dan LG Uplus.

{Baca juga: Spesifikasi dan Harga Hp Samsung Terbaru}

Beberapa bocoran spesifikasi dari Galaxy Z Flip menyebutkan bahwa perangkat itu akan mengusung layar Dynamic AMOLED berukuran 6,7 inci. Smartphone ini juga ditenagai dengan prosesor Snapdragon 855.

Sementara untuk kameranya, ada konfigurasi empat kamera, dengan lensa utama 12MP. Ditambah lagi, terdapat kamera selfie 10MP. Kapasitas baterai yang tersedia untuk Galaxy Z Flip yaitu sebesar 3,500mAh dengan fast charging 15W.

Sebelumnya juga diberitakan bahwa Samsung tengah bersiap meluncurkan Samsung Galaxy Z Flip di Indonesia. Berdasarkan bocoran informasi dari situs Kemenperin, perangkat ini diketahui telah lolos dari sertifikasi TKDN.

{Baca Juga: Samsung Galaxy Z Flip Lolos TKDN, Kapan Masuk Indonesia?}

Kabar bagusnya, perangkat ini telah lolos sertifikasi TKDN dari Kementerian Perindustrian. Seperti pantauan Telset.id di situs Kemenperin diterangkan bahwa smartphone Samsung dengan nomor model SM-F700F dinyatakan telah lolos TKDN. Adapun angka TKDN yang dipenuhi perangkat ini cukup tinggi yaitu sebesar 46,16%.

Berdasarkan informasi dari SamMobile, perangkat dengan nomor model SM-F700F diketahui sebagai Galaxy Z Flip. Namun perangkat ini bukanlah penerus dari Galaxy Fold yang dibanderol dengan harga Rp. 30 jutaan.

Kemungkinan besar perangkat ini akan diluncurkan oleh Samsung bersamaan dengan peluncuran Galaxy S20 series. Galaxy S20 Series akan diungkap oleh Samsung di bulan Februari mendatang, tepatnya tanggal 11 Februrari 2020. (HR/MF)

SourceSamMobile

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini


ARTIKEL TEKINI
HARGA DAN SPESIFIKASI