Microsoft: Masyarakat Indonesia Sudah Paham Manfaat Cloud

Telset.id, Jakarta – Dalam misinya membantu mempercepat transformasi digital di Indonesia, Microsoft menyelenggarakan acara bertajuk Cloud Innovation Week 2019. Menurut Microsoft, saat ini mayoritas masyarakat Indonesia sudah mengetahui manfaat yang ditawarkan dari teknologi cloud.

Presiden Direktur Microsoft Indonesia, Haris Izmee memaparkan bahwa saat ini kesadaran masyarakat Indonesia untuk menggunakan cloud sudah jauh lebih baik.

{Baca juga: Microsoft dan Amazon ‘Rebutan’ Kontrak Cloud Computing Pentagon}

“Kami lihat sekarang kesadaran untuk (menggunakan) cloud itu jauh lebih tinggi. Kalau kita compare 2 tahun lalu, teknologi ini banyak yang tidak terlalu kenal. Tapi sekarang, everybody talks about it, cloud, and digital transformation,” ujar Haris kepada Telset.id.

Bahkan menurut Haris, kini sudah banyak instansi yang mulai tertarik untuk memanfaatkan solusi yang ditawarkan melalui pemanfaatan teknologi awan.

“Demand untuk itu sudah pasti makin tinggi, makin banyak, dan saya lihat bukan hanya dari startup, tapi industri-industri tradisional juga, termasuk BUMN, termasuk pemerintah sekarang banyak mau bicara sama kami. Ini menjadi hal yang sangat menarik,” sambungnya.

Guna memperkenalkan manfaat teknologi ini kepada masyarakat, Microsoft mengaku sering memberikan beragam edukasi. Mereka juga terbuka pada pihak-pihak yang ingin berdiskusi dan mengetahui lebih jauh seputar teknologi komputasi awan.

Bersamaan dengan gelaran tahunan ini, Microsoft Indonesia juga turut memperkenalkan dua layanan cloud terbaru. Mulai dari ketersediaan jaringan Edge Node dan menjadi penyedia layanan teknologi awan pertama yang menghadirkan layanan Express Route di Indonesia.

{Baca Juga: Microsoft Perkenalkan Layanan Cloud Terbaru yang Lebih Aman}

Edge Node mampu mengoptimalkan performa jaringan melalui titik akses lokal dari dan ke jaringan global Microsoft dengan kecepatan hingga 10 kali lebih baik.

Sementara Express Route menawarkan kemudahan bagi para pelanggan untuk menciptakan koneksi personal ke cloud melalui Service Level Agreement (SLA) sesuai kebutuhan pengguna.

Microsoft sendiri saat ini telah memiliki 3 platform komputasi awan yang bisa dimanfaatkan pengguna. Mulai dari Azure, Dynamics 365, dan Microsoft 365. (HLM/HBS)

1 KOMENTAR

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

ARTIKEL TERKAIT

REKOMENDASI
ARTIKEL TEKINI
HARGA DAN SPESIFIKASI