Gandeng Verizon, HMD Global Siapkan Nokia 2.1V?

REKOMENDASI
ARTIKEL TERKAIT

Telset.id, Jakarta – HMD Global telah menjadi satu dari lima merek kenamaan di Eropa. Setelah sukses di Eropa, blogger Evan Blass menyebut, fokus HMD Global selanjutnya adalah Amerika Serikat. Untuk itu, Nokia dikabarkan menyiapkan Nokia 2.1V dengan menggandeng Verizon.

Ponsel Nokia dengan dukungan sistem operasi Android telah tersedia tanpa penawaran non-bundling di sejumlah negara dalam kurun waktu lima tahun.

Dilansir The Verge, HMD Global pun disebutkan ingin meningkatkan performa melalui kerja sama dengan operator Verizon.

Perangkat pertama yang dirilis HMD Global terkait kerja sama itu, menurut Evan Blass, adalah Nokia 2.1V. Ponsel tersebut diperkirakan berpenampakan serupa Nokia 2.1 dengan sematan merek Verizon di bagian belakang.

Baca juga: Fitur Bothie Bikin Nokia 6.1 Plus Cocok Buat Vlog

Nokia 2.1V akan hadir dengan layar berukuran 5,5 inci dan rasio aspek 16:9. Nokia 2.1V juga berbekal Qualcomm Snapdragon 425 dan RAM 1GB serta ruang penyimpanan internal 8GB.

Informasi lain menyatakan bahwa Nokia 2.1V akan memiliki kamera belakang beresolusi 8MP, baterai berkapasitas 4.000 mAh, dan menggunakan sistem operasi Android 8.1 Oreo Go Edition.

Beberapa waktu lalu, HMD Global dilaporkan akan memperkuat pasar guna masuk ke Amerika Serikat. Tampaknya, HMD Global masih cukup yakin Nokia mampu bersaing dengan iPhone maupun ponsel lainnya di negara itu.

HMD Global bahkan sudah membentuk sebuah tim di Amerika Serikat untuk mendorong popularitas Nokia di tengah dominasi iPhone. Tugas mereka tak mudah karena harus mengembalikan kejayaan Nokia.

Baca juga: Nokia Akui Kesulitan Penuhi Aturan TKDN

Tim HMD Global di Amerika Serikat terdiri atas kepala e-commerce, kepala produk, dan manajer teknis. Semua anggota tim fokus kepada kegiatan pemasaran Nokia di AS. Hal tersebut terungkap dari beberapa postingan HMD Global di LinkedIn. [BA/HBS]

Sumber: The Verge

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini


ARTIKEL TEKINI
HARGA DAN SPESIFIKASI